09/05/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Selamat, Sembilan Balon DPD Sumbar Penuhi Syarat

Selamat, Sembilan Balon DPD Sumbar Penuhi Syarat

Ketua KPU Sumbar Yanuk Sri Mulyani, saat rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil verifikasi administrasi dukungan bakal calon anggota DPD beberapa waktu lalu.

Padang, rakyatsumbar.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Barat (Sumbar) mengumumkan hasil verifikasi administrasi (Vermin) bakal calon (Balon) Dewan Perwakilan Daerah (DPD)-RI.

Berdasarkan PKPU 10 Tahun 2022 tentang Pencalonan DPD, tahapan rekapitulasi verifikasi administrasi DPD  minimal 1 hari sebelum perbaikan, yaitu tanggal 15 Januari 2023

Ketua KPU Sumbar Yanuk Sri Mulyani menyampaikan dari 21 bakal calon anggota DPD RI hanya 9 bakal calon yang memenuhi syarat. Sementara itu, 12 bakal calon belum memenuhi syarat.

Sementara itu, 9 bakal calon yang memenuhi syarat yakni, Abdul Aziz, Emma Yohanna, Hendra Irwan Rahim, Jelita Donal, Leonardy Harmainy, Mevrizal, Muslim M Yatim, Nurkhalis dan Rivo Darma Saputra

Lanjut Yanuk lagi, untuk 12 bakal calon yang belum memenuhi syarat yakni Arif Yumardi, Cerint Iralloza Tasya, Desrio Putra, Dirri Uzhzhulam, Fatri Hayani, Irfendi Arbi.

Selanjutnya, Jhony Afrizal, Irman Gusman, Nasta Oktavian, Yonder WF Alvarent, Yong Hendri dan Yuri Hadiah.

“Untuk perbaikan dan penyerahan syarat dukungan minimal pemilih perbaikan kesatu mulai 16 sampai 22 Januari 2023,” ujar Yanuk saat rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil verifikasi administrasi dukungan bakal calon anggota DPD, Minggu (15/1/2023).

“Untuk  bakal calon menyerahkan dan melakukan perbaikan terhadap status yang masih BMS dengan melengkapi sejumlah minimal kekurangan dari syarat dukungan minimal 2000 dan sebaran 10 kabupaten kota melalui aplikasi Silon,” pungkas Yanuk. (byr/ri)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.