19/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Ditlantas Bagi Sarung Tangan Gratis

Ditlantas Bagi Sarung Tangan Gratis

Antisipasi Penyebaran Covid-19 di Pasar Raya

Padang, Rakyat Sumbar — Direktorat Lalu-Lintas (Ditlantas) Polda Sumbar, membagikan sarung tangan gratis di Pasar Raya Padang, Selasa (7/4) sekira pukul 11.00. Kegiatan ini untuk mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19).

“Ini salah satu upaya Polri  untuk mencegah penyebaran virus tersebut, dengan membagikan sarung tangan gratis kepada masyarakar di Pasar Raya,” kata Dirlantas Polda Sumbar Kombes Pol Yofie Girianto Putro.

Ia melanjutkan, selain membagikan sarung tangan, juga dilakukan imbauan-imbauan kepada masyarakat supaya mematuhi kebijakan pemerintah serta maklumat Kapolri terkait penanganan Covid-19.

“Peran masyarakat sangat dibutuhkan dalam memutusa mata rantai penyebaran virus Covid-19. Oleh sebab itu, masyarakat harus bisa menerapkan pembatasan interaksi sosial,” ulas Yofie.

Foto: Dirlantas Polda Sumbar Kombes Pol Yofie Girianto Putro, ketika berada di Pasar Raya Padang, saat membagi sarung tangan gratis. (DITLANTASPOLDASUMBAR)



Menurut Yofie, pihaknya terus aktif melakukan sosialisasi pencegahan penyebaran virus Covid-19, dengan mendatangi lokasi-lokasi seperti Pasar Raya.

“Selain membagikan sarung tangan, Ditlantas juga telah melaksanakan edukasi kepada masyarakat yakni edukasi cuci tangan, serta bagi masker, dan masyarakat sangat antusias,” bebernya.

Yofie menyampaikan, sebelum dilaksanakan pembagian masker, diawali dengan apel di Markas Komando (Mako) Ditlantas, yang dipimpin oleh Karo Operasional Polda Sumbar Kombes Firly R.S.

“Kegiatan berjalan aman, lancar dan terkendali. Mudah-mudahan Covid-19 ini cepat berakhir, sehingga masyarakat bisa beraktivitas dengan normal seperti semula,” ungkap Yofie.

Foto: Karo Operasional Polda Sumbar Kombes Pol Firly R.S, membagikan sarung tangan gratis kepada masyarakat. (HANDIYANUAR/RAKYATSUMBAR)


Sementara itu Karo Operasional Polda Sumbar, Kombes Pol Firly R.S, menambahkan, masyarakat jangan terlalu lama berada di pasar, jika sudah bertransaksi di pasar segera pulang ke rumah.

“Antisipasi dengan menjaga diri kita, pakai masker, pakai sarung tangan dan lainnya, karena menurut ahli virus itu masuk lewat mata, hidung, mulut. Jangan keluar rumah kalau tidak perlu, harus bersabar,” sebut Firly. (byr)

Foto utama: Dirlantas Polda Sumbar Kombes Pol Yofie Girianto Putro, Karo Ops Polda Sumbar Kombes Pol Firly R.S, dan Wadirlantas AKBP Hari Mulyanto, ketika bersiap melaksanakan sosialisasi pencegahan Covid-19 dan bagi sarung tangan gratis. (DITLANTASPOLDASUMBAR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.