24/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Capaian Vaksinasi Kota Padang 80 Persen

Capaian Vaksinasi Kota Padang 80 Persen

vaksinasi

Wako Padang Hendri Septa bersama Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa Putra.

Padang, rakyatsumbar.id– Percepatan capaian vaksinasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Padang bersama unsur Forkopimda dan stakeholder terkait.

Prestasi ini menuai pujian dari Kapolda Sumatera Barat Irjen Teddy Minahasa Putra.

Hal itu terungkap saat silaturrahim Walikota Padang Hendri Septa dengan Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra, Rabu (19/1/2022).

“Kita mengapresiasi kepada Pemerintah Kota Padang, terkhusus kepada Walikota Padang yang dinilai berhasil dalam pencapaian vaksinasi di Kota Padang.”

“Saat ini capaian vaksinasi Covid-19 sudah 80 persen. Melebihi target nasional,”ujar Kapolda didampingi Kapolresta Padang Kombes Pol Imran Amir.

” Polda Sumbar siap membantu dan mendukung percepatan pembangunan Kota Padang.”

“Terutama untuk mencapai vaksinasi Covid-19 untuk usia 6-12 tahun,” ungkapnya.

Vaksinasi Lansia Sudah 70 Persen

Walikota Padang Hendri Septa mengatakan, capaian vaksinasi covid-19 di Kota Padang saat ini sudah mencapai 80 persen. Capaian vaksinasi Lansia sudah mencapai 70 persen.

“Dengan capaian tersebut maka syarat minimal untuk melakukan vaksinasi kepada anak-anak usia 6-12 tahun bisa kita laksanakan.”

“Setelah ini Pemerintah Kota Padang akan melakukan vaksinasi kepada anak-anak usia 6-12 tahun,” ujar Hendri Septa.

Dengan capaian vaksinasi di Kota Padang yang sudah diatas 80 persen itu,  Pemko Padang sudah mulai melakukan pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen sejak 10 Januari 2022 lalu. (endang pribadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.