20/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Wakapolda Sumbar Tinjau 41 Warga Padang Rapid Tes

Wakapolda Sumbar Tinjau 41 Warga Padang Rapid Tes

Padang, Rakyat Sumbar — Wakapolda Sumbar Brigjen Pol Edi Mardianto, melakukan pengecekan rapid tes di Kecamatan Lubukbegalung, Kamis (21/5) siang. Pemeriksaan rapid tes ini dilakukan oleh Biddokkes Polda Sumbar.

“Ada 41 orang yang diperiksa melalui rapid tes, dan hasilnya negatif. Pemeriksaan ini ditinjau oleh Pak Wakapolda,” kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu, kepada Rakyat Sumbar, Kamis (21/5) sore.

Ia melanjutkan, pemeriksaan rapid tes ini dilakukan oleh Biddokkes Polda Sumbar untuk mengetahui apakah ada warga yang terpapar virus Korona (Covid-19).

“Warga yang diperiksa adalah karyawan PT. Catur Santoso Adiprana 25 orang, serta 16 pedagang di Pasar Pagi Paraklaweh, semuanya negatif,” ucap Satake.

Ia menyampaikan, pemeriksaan ini salah satu upaya memutus penularan Korona di Kota Padang. Polri juga berperan aktif membantu pemerintah memutus virus tersebut.

“Pemeriksaan ini hasilnya negatif, dan kita berharap warga tidak ada yang positif, sebab itu warga diminta menerapkan anjuran pemerintah,” ungkap Satake.

Ia mengakhiri, selama wabah Korona melanda, kepolisian terus melakukan kegiatan pencegahan, serta membantu masyarakat  yang terdampak Korona.

“Polri seluruh jajaran Polda Sumbar dan Polres-polres melakukan misi kemanusian membagi Sembako, paket berbuka puasa dan sahur, donor darah, menjahit masker dan lainnya untuk disalurkn kepada masyarakat,” tutup Satake. (byr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.