Tambah 3, Positif Covid-19 Sumbar 17 Orang
Tujuh Pasien Dirawat di Rumah
Padang, Rakyat Sumbar—Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Sumbar, Jasman Rizal mengatakan, jumlah kasus positif Covid-19 per Minggu 5 Maret menjadi 17 kasus. Jumlah ini naik 3 kasus, dari hari sebelumnya yang hanya 14 kasus.
“Ya data sore ini (kemarin, red) total jadi 17 kasus positif,” ujar dia Minggu (5/4/2020) malam.
Tim Gugus belum mendapatkan informasi daerah asal 3 pasien baru. Ketiganya tidak dirawat di rumah sakit rujukan, dan hanya menjalankan perawatan mandiri dari rumah. Dari 16 pasien, yang dirawat di rumah sakit hanya 9 orang, lalu sisinya isolasi atau perawatan mandiri 7 orang.
Untuk sebaran, pasien positif terbanyak asal kota Padang, yakni 8 orang (1 meninggal), Bukittinggi 2 orang, Pesisir Selatan 2 orang, 1 Tanah Datar, Padangpariaman 1 orang. Sedangkan 3 kasus baru belum diketahui daerah asalnya.
Secara keseluruhan, pasien dalam pengawasan berjumlah 73 orang. Masih dirawat 22 orang dan 51 pulang atau sehat. Untuk orang dalam pemantauan (ODP) berjumlah 3.454 orang, dari jumlah ini sebanyak 1.762 masih proses pemantauan, 1.692 orang selesai pemantauan. (isr)