02/05/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » WOM Finance Gelar Operasi Katarak Gratis

WOM Finance Gelar Operasi Katarak Gratis

Padang, rakyatsumbar.id –  PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) menggelar program sosial operasi katarak gratis kepada masyarakat kurang mampu di Kota Padang.

Kegiatan berlangsung di Rumah Sakit Universitas Andalas tersebut telah berlangsung sejak 19 Maret 2022 dengan total peserta sebanyak 50 orang.

Cincin Lisa Hadi, Chief Financial Officer WOM Finance mengatakan, program operasi katarak gratis ini sejalan dengan salah satu pilar CSR WOM Finance.

Yakni kesehatan, sosial dan lingkungan sehingga kehadiran WOM Finance di tengah-tengah masyarakat semakin erat dan bersahabat.

“Meskipun duka pandemi masih belum berhenti, WOM Finance berharap di usia yang ke-40 tahun ini masih tetap dapat memberikan kenyamanan dan pelayanan prima bagi seluruh konsumennya,” sebutnya.

Ia mengatakan, kegiatan operasi katarak gratis ini guna mewujudkan program kesehatan mata yang lebih baik.

Kegiatan ini sebagai ungkapan rasa syukur atas capaian peningkatan layanan Perusahaan di hari jadi ke-40.

“Selain di gelar di Padang, operasi katarak gratis ini juga dilaksanakan di kota Palembang. Total penerima manfaat 100 orang masyarakat kurang mampu,” jelasnya.

Kouta Kota Padang 50 Orang

Khusus untuk Kota Padang, pesertanya sebanyak 50 orang, pada Sabtu (26/3/2022) ini terdapat 14 orang yang akan melakukan operasi katarak gratis.

“Peserta yang mengikuti operasi katarak ini adalah mereka penerima manfaat sosial yang merupakan warga yang tidak memiliki BPJS dan kaum dhuafa.”

“Kita Berharap setelah operasi katarak ini mereka dapat terang melihat dunia,” ujarnya.

Ia menyebutkan, pelaksanaan operasi mata katarak gratis di kota Padang, WOM Finance berkolaborasi dengan Persatuan Dokter Mata Indonesia (PERDAMI) Sumbar.

Selanjutnya Rumah Sakit Universitas Andalas Padang dan Dompet Dhuafa.

“Adanya sinergi kemitraan ini tentunya memperluas rentang kebermanfaatan program yang telah berjalan,” terangnya.

Ia mengungkapkan, WOM Finance menyadari penglihatan memiliki peran yang signifikan bagi kehidupan seseorang.

Oleh karena itu WOM Finance secara khusus ingin melakukan penanggulangan gangguan penglihatan karena penyakit katarak.

“Kami berharap, melalui operasi katarak gratis ini dapat memberikan dampak positif jangka panjang khususnya bagi kesehatan masyarakat di Padang,” ungkapnya.

Business Unit Head WOM Finance Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) Effendi Simatupang menambahkan, penerima manfaat program ini merupakan penderita katarak yang memiliki keterbatasan finansial.

Sehingga mengalami kesulitan dalam menjangkau akses fasilitas kesehatan dan pengobatan.

“Kami berharap dengan bantuan yang  diberikan ini dapat menjadi jalan kesembuhan bagi mereka sehingga tetap dapat berkarya serta menjalani kehidupan dengan bahagia, mandiri dan berdaya,” ungkapnya.

“Di masa mendatang, dalam pelaksanaan kegiatan sosial WOM Finance akan terus mengedepankan manfaat program berkelanjutan untuk kesejahteraan sosial,” tambahnya. (muharman)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.