rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Mitra Yoriskia Diganjar Penghargaan oleh Kemendagri

Mitra Yoriskia Diganjar Penghargaan oleh Kemendagri

Solok,Rakyatsumbar.id-Mentalitas dan karakter yang kuat adalah dua hal yang harus dimiliki Generasi Z dalam upaya menemukan potensi diri mereka, dan dua hal itu lah yang akhirnya mengantarkan Mitra Yoriskia, seorang tenaga harian lepas (THL) Pemko Solok, menerima penghargaan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri RI) sebagai Perempuan Berjasa dan Berprestasi tahun 2024, yang dihelat dalam rangka peringatan Hari Kartini.

Mitra Yoriskia, bersama dengan 37 provinsi lain se-Indonesia, dijadwalkan akan menerima penghargaan tersebut pada 16 Mei 2024 di Kota Solo (Surakarta), Jawa Tengah. Hal itu tertuang dalam Surat Kemendagri Nomor: 400/10/11/2198/SJ tanggal 9 Mei 2024 yang ditandatangani oleh Plt. Sekretaris Jenderal Kemendagri Komjen Pol Drs. Tomsi Tohir.

Penerima Penghargaan Perempuan Berjasa dan Berprestasi diberikan kepada 38 perempuan se-Indonesia, yang terbagi dalam lima kategori. Yakni bidang kesehatan, pendidikan, sosial budaya, lingkungan hidup, dan pertanian. Mitra Yoriskia dalam kategori Lingkungan Hidup atas dedikasinya sebagai salah satu sopir truk sampah di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Solok.

Gadis asal Nagari Saok Laweh, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok tersebut, sebelumnya viral di media sosial setelah datang ke prosesi wisudanya dengan mengendarai truk sampah pada 4 Oktober 2022 lalu. Saat itu, Mitra Yoriskia berhasil lulus dengan IPK 3,73 dengan prediket pujian (cumlaude).

Terkait hal itu, Kapolres Solok Kota, AKBP Ahmad Fadilan,mengaku salut dan sangat bangga dengan penghargaan yang diterima Mitra Yoriskia dari Kemendagri. Menurut Ahmad Fadilan, Mitra Yoriskia sangat layak mendapatkan penghargaan itu dan menyebutnya sebagai perempuan bermental baja.

“Mashaa Allah. Saya secara pribadi maupun sebagai bagian dari masyarakat Kota Solok dan Kabupaten Solok, sangat salut dan bangga dengan penghargaan yang diterima oleh Mitra Yoriskia. Dia adalah perempuan bermental baja yang tidak semua orang, bahkan seorang perempuan, mau menjadi sopir truk sampah,” ungkap Ahmad Fadilan.

Menurut Ahmad Fadilan, karakter Mitra Yoriskia adalah anugerah yang dititipkan Allah untuak Kota Solok maupun Kabupaten Solok. Menurut Elan, Mitra Yoriskia tidak hanya cumlaude dari sisi akademis, tapi juga cumlaude dari sisi karakter dan mentalitas.

“Mitra Yoriskia adalah aset berharga bagi Kota Solok dan Kabupaten Solok dalam membangun SDM tangguh dan berkualitas. Karakter dan mentalitasnya layak menjadi teladan bagi masyarakat, khususnya bagi para orang tua dan generasi penerus dalam menanamkan nilai-nilai dan karakter tangguh,” ujarnya.

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *