19/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Kebijakan Memutus Rantai Corona Segera Ditetapkan

Kebijakan Memutus Rantai Corona Segera Ditetapkan

Positif Covid-19 di Sumbar Didominasi Mereka yang Datang Dari Luar Sumbar

Padang, Rakyat Sumbar–Kasus virus Corona di Sumbar dalam beberapa hari terakhir mengalami peningkatan. Hingga Sabtu(28/3), telah 7 orang yang dinyatakan positif Corona, bahkan satu diantaranya meninggal dunia.

Kepala Biro Humas, Setdaprov Sumbar Jasman menyebutkan, saat ini Gubernur Sumbar bersama OPD terkait sedang melakukan rapat melalui teleconfrense dengan bupati/walikota.

Hal ini untuk menetapkan kebijakan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus Corona dengan membatasi orang masuk ke Sumbar.

“Dari rapat yang sedang diketahui, rata-rata yang masuk melalui 8 pintu masuk ke sumbar termasuk dari Bandara adalah 2500 orang,”sebut Jasman, Minggu (29/03/2020) siang.

Ia mengatakan, Pemprov Sumbar bersama pemerintah kabupaten/kota telah berupaya melalui berbagai imbauan agar perantau menunda untuk sementara pulang kampung. Namuh ternyata tidak efektif.

“Makanya sejak semalam bersama Forkompimda sampai hari ini Gubernur bersama Bupati/ Walikota menyepakati agar dilakukan pemeriksaan ketat di perbatasan,” jelasnya.

Ia memambahkan, ada dua opsi yang dibicarakan, pertama pendatang dikarantina di perbatasan, kedua pengkarantinaan oleh kabupaten/kota masing-masing yang menjadi tujuan pendatang.

“Gubernur menegaskan agar bupati/walikota mengalokasikan dana berapapun untuk penanganan dampak Corona. Ndak ada istilah ndak ada uang. Sumbar telah menyiapkan Rp 200 miliar, ” jelas Kabiro Humas Setdaprov Sumbar Jasman sehubungan dengan rapat yang sedang berlangsung tersebut.

Berdasarkan update data daftar pantauan Covid-19 yang dilangsir di website resmi Pemprov Sumbar, pada Sabtu, 28 Maret 2020 sebanyak Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 1362 orang, Pasien Dalam Pemantauan (PDP) 25 orang, dan sebanyak 56 orang sudah diperiksa, dimana 33 orang negatif, 7 positif corona, dan 16 orang menunggu hasil,  serta satu positif Corona meninggal dunia.(mul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.