18/05/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Jelang Ramadan, Ansor Bukittinggi Gelar Zikir dan Solawatan

Jelang Ramadan, Ansor Bukittinggi Gelar Zikir dan Solawatan

Bukittinggi, rakyatsumbar.id– Kader Gerakan Pemuda Ansor Kota Bukittinggi adakan majelis zikir dan solawatan menyambut bulan suci Ramadan 1443 H.

Selain meningkatkan silaturrahmi, sekaligus mensucikan diri saling bermaafan sesama kader dan warga nahdliyyin.

Pengagas Majelis Zikir Gerakan Pemuda Ansor Bukittinggi dan Solawatan Zuwardi menegaskan ini, Kamis (31/3/2022) malam di Bukittinggi.

Menurut Zuwardi, dengan berzikir dan solawatan mampu lebih mendekatkan diri kepada Allah dan menumbuhkan kecintaan kepada Nabi Muhammad Saw.

Alhamdulillah, semua peserta yang berjumlah kurang lebih 60-an tampak puas dan bahagia mengikutinya,” kata Zuwardi.

Selain itu, kata Zuwardi, usai zikir dan solawatan juga berlangsung Konferensi Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor tiga Kecamatan di Bukittinggi.

Masing-masing Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB), Guguk Panjang dan Mandi Angin Koto Selayan. Konferensi PAC Gerakan Pemuda Ansor dengan musyawarah mufakat berhasil membentuk kepengurusan ketiga PAC tersebut.

Insyaallah hasilnya kita akan teruskan ke Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Sumatera Barat untuk disahkan,” kata Zuwardi.

Terpilih sebagai Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Mandiangin Koto Salayan Hardiansyah Fadli, M.E, Ketua PAC Kecamatan Guguak Panjang M. Ridwan dan Ketua PAC Aur Birugo Tigo Baleh Zuwardi, M.A.

“Susunan kepengurusan PAC lengkapnya, segera dalam beberapa hari ini,” kata Zuwardi menambahkan.

Sekretaris PCNU Kota Bukittinggi Satrio Budiman menyambut baik zikir dan solawatan yang terlaksana oleh anak-anak muda NU ini.

“Ini membuktikan bahwa Gerakan Pemuda Ansor benar-benar terus berupaya mendekatkan diri kepada Allah dan memuliakan Nabi Muhammad Saw. melalui solawatan,” kata Satrio Budiman.

Dikatakannya, jika pemuda terus berupaya melakukan kegiatan yang mendekatkan diri kepada Allah, dapat dipastikan mereka jauh dari perbuatan maksiat yang kini banyak melanda generasi muda kita.

“Untuk itu, kami mengajak generasi muda di Kota Bukittinggi untuk bersama-sama membesarkan Ansor di Bukittinggi,” kata Satrio Budiman menambahkan. (ri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.