29/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Ingin Beli Narkoba, Pria Ini Nekat Curi Besi Rel

Ingin Beli Narkoba, Pria Ini Nekat Curi Besi Rel

Ingin Beli Narkoba, Pria Ini Nekat Curi Besi Rel

IS mengangkat besi rel, barang bukti pencurian dengan tangan terborgol.

Padang, rakyatsumbar.id – Pemuda berinisial IS, 27, tertangkap polisi, karena terduga mencuri besi rel milik PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre II Sumbar. Pelaku mengaku mencuri karena ingin membeli Narkoba.

“Kami menangkap pelaku diduga melakukan pencurian besi rel kereta api.”

“Pelaku tertangkap di depan Gudang Stopel Batubara, Jalan Raya Bypass-Pampangan, Lubukbegalung,” kata Kapolsek Lubukbegalung, Kompol Chairul Amri Nasution, Selasa (8/2).

Ia menyebutkan, pelaku merupakan warga Pampangan, Kecamatan Lubukbegalung, Kota Padang. Ia pencurian rel kereta api  tak jauh dari rumahnya.

Kapolsek melanjutkan, berdasarkan pengakuan pelaku, ia mencuri besi rel itu bersama dua rekanya. Polisi masih melakukan pengejaran terhadap mereka.

“Barang bukti lima plat sambung dan empat baut sambung besi rel kereta api. Pelaku mengatakan mencuri, karena butuh uang  untuk membeli Narkoba,” sebut Chairul.

Bahayakan Perjalanan Kereta Api

Sementara itu, Vice President PT. KAI Divre II Sumatera Barat, Mohamad Arie Fathurrochman mengungkapkan, pencurian

prasarana perkeretaapian sangat membahayakan perjalanan kereta api.

“Terimakasih kepada jajaran Polsek Lubukbegalung yang  menangkap terduga pelaku pencurian besi plat sambung rel kereta api.”

“Pelaku telah melakukan aksi pencurian di petak jalan KA antara Stasiun Pauh Lima – Bukit Putus,” kata Mohamad Arie Fathurrochman.

Ia menambahkan, dugaan pencurian berawal dari laporan Petugas Pemeriksa Jalur (PPJ) saat berdinas memeriksa jalur KA.

“PPJ saat memeriksa rel kereta api melihat besi plat sambung rel telah hilang.”

“Petugas mengambil tindakan dengan mengganti plat Sambung yang hilang, dan melaporkan tindak pidana pencurian tersebut ke Polsek Lubuk Begalung,” tambahnya.

Besi plat sambung tersebut, merupakan salah satu elemen penting untuk mendukung keselamatan perjalanan kereta api.

Plat ini berguna  menyambungkan antara satu rel dengan rel lainnya untuk menjamin keselamatan operasional kareta api.

“Hilangnya besi plat sambung ini memiliki risiko yang sangat membahayakan perjalanan kereta api, karena tanpa adanya komponen ini jalan rel akan terpisah.”

“Sehingga membuat perjalanan KA, baik itu kereta barang maupun kereta penumpang dapat berpotensi terjadinya anjlogan bahkan terguling,” paparnya. (endang pribadi/handy yanuar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.