19/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Data BPS, Jumlah Masyarakat Miskin Sumbar 343,820 Ribu

Data BPS, Jumlah Masyarakat Miskin Sumbar 343,820 Ribu

Ilustrasi kemiskinan. (foto: radar Bojonegoro)

Padang, rakyatsumbar.id
Berdasarkan data Sumbar.bps.go.id terjadi kenaikan penduduk miskin di Sumatera Barat sebesar 6,04 persen atau 343,820 ribu di September 2022.

Angka ini bertambah sebesar 8,610 ribu orang dibandingkan dengan kondisi Maret 2022 yang sebesar 335,210 ribu orang.

Selain itu, data dari Sumbar.bps.go.id menjabarkan terjadinya penurunan penduduk miskin di daerah perkotaan. Maret 2022 sebesar 4,95 persen turun menjadi 4,90 persen pada September 2022.

Untuk penduduk miskin di daerah pedesaan, BPS mencatat terjadi kenaikan dari Maret 2022 sebesar 6,86 persen naik menjadi 7,20 persen pada September 2022.

Berdasarkan daerah tempat tinggal, pada periode Maret 2022 – September 2022, jumlah penduduk miskin di daerah perkotaan naik sebanyak 2,72 ribu orang (dari 137,61 ribu orang pada Maret 2022 menjadi 140,33 ribu orang pada September 2022).

Sementara pada periode yang sama jumlah penduduk miskin di perdesaan naik sebanyak 5,89 ribu orang (dari 197,60 ribu orang pada Maret 2022 menjadi 203,49 ribu orang pada September 2022).

Garis Kemiskinan pada periode Maret 2022–September 2022, Garis Kemiskinan naik sebesar 7,08 persen. Kenaikannya dari Rp610.941,- perkapita per bulan pada Maret 2022 menjadi Rp654.194,- per kapita per bulan pada September 2022.

Tiga jenis komoditi makanan yang berpengaruh paling besar terhadap nilai Garis Kemiskinan pada September 2022 adalah beras, rokok kretek filter, cabe merah di perkotaan dan di perdesaan. (edg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.