Wakili Kecamatan Lubukbasung, Dasawisma Melati 9 Dikunjungi Ketua TP-PKK Kecamatan
Agam, Rakyatsumbar.id–Kelompok Dasawisma Melati 9 Jorong Sago Nagari Manggopoh Kecamatan Lubukbasung Kabupaten Agam, mendapat kunjungan TP-PKK kecamatan, Selasa (27/12/2021).
Dasawisma Melati 9 Nagari Manggopoh menjadi satu-satunya dasawisma yang mewakili Kecamatan Lubukbasung pada lomba Ketua Dasawisma Berprestasi tingkat Kabupaten Agam.
Ketua TP-PKK Kecamatan Lubukbasung Ny.Voni Ade Herlien bersama pengurus PKK kecamatan dan pembina PKK Welli Santi, melihat kondisi ril Dasawisma Melati 9.
Baca Juga Guru Honor Adukan Nasib ke DPRD Padang
Sekaligus memberikan masukan untuk pembenahan yang dilaksanakan jelang penilaian, awal Januari 2022 nanti.
Sekretaris Nagari Manggopoh Sri Martini, mengucapkan terima kasih kepada tim kecamatan yang turun langsung melakukan pembinaan.
Sri Martini berharap, melalui lomba ini bisa menjadi motivasi bagi kelompok dasawisma -dasawisma lainnya yang ada di Nagari Manggopoh.
Pembina PKK Kecamatan Lubukbasung Welli Santi, berharap ketua Dasawisma dapat membawa perubahan bagi anggota dan masyarakat di sekitar lingkungannya.
Saat pembinaan dan peninjauan langsung, Ketua PKK Kecamatan Lubukbasung Ny.Voni Ade Herlien berharap, Dasawisma Melati 9 Nagari Manggopoh bisa menjadi yang terbaik.
“Alhamdulillah kita lihat ketua kelompok Dasawisma Melati 9 Nagari Manggopoh ini bisa memberikan perubahan bagi kelompok dasawisma,” ujarnya.
Ia mengimbau pengurus dan anggota kelompok Dasawisma, baik nagari maupun kecamatan saling bekerjasama dan mendukung. (wik)