03/05/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Timnas U-23 Sudah Tiba di Vietnam, Pesawat Sempat Delay, Ada Apa?

Timnas U-23 Sudah Tiba di Vietnam, Pesawat Sempat Delay, Ada Apa?

Sebagian skuad Timnas sepakbola Indonesia di Sea Games Vietnam 2022.

Sebagian skuad Timnas sepakbola Indonesia di Sea Games Vietnam 2022.

Hanoi, rakyatsumbar.id – Manajer Pelatih Timnas Shin Tae Yong sudah tiba di Vietnam bersama rombongan penggawa Timnas U-23 Indonesia pada Selasa (3/5) sore. Media lokal Vietnam, Zingnews ikut menceritakan kedatangan Skuad Garuda.

Dalam berita media tersebut,timnas U-23 mendarat di Bandarai Noi Bai, Hanoi pada pukul 16.30. Kedatangan mereka telat hampir dua jam dari jadwal semula. Mereka menulis, Garuda Muda tiba di Vietnam dengan menggunakan pesawat pribadi bernomor SxATF.

“Timnas U-23 Indonesia tiba di Vietnam dengan pesawat pribadi. Penerbangan ini awalnya  tiba jam 14.30, tetapi tertunda hampir dua jam karena pesawat pribadi mereka bisa menentukan sendiri jadwalnya,” bunyi pernyataan di situs tersebut.

Selain berita, beberapa foto juga dipampangkan oleh media tersebut.  Rombongan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) langsung menyambut kedatangan Timnas U-23 Indonesia.

Belum ada keterangan resmi soal keberangkatan timnas dengan pesawat pribadi dari PSSI.

Namun, sebelumnya skuad asuhan Shin Tae Yong ini rencananya terbang dengan pesawat carter dari Indonesia ke Singapura. Kemudian dari Singapura dengan pesawat komersial. (jpnn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.