30/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Peringati Nuzul Qur’an, Pemuda Kampung Baru Gelar MTQ

Peringati Nuzul Qur’an, Pemuda Kampung Baru Gelar MTQ

Pasaman, rakyatsumbar.id —Generasi muda Kampung Baru Jorong Ambacang Anggang, Nagari Aia Manggih, Kecamatan Lubuksikaping, Kabupaten Pasaman memperingati Nuzul Qur’an 1442 H tahun ini dengan turut menggelar MTQ tingkat anak dan remaja.
Acara keagamaan tersebut dipusatkan di dua Mushalla di Kampung itu yakni Mushalla Darul Muhsinin, dan Mushalla Nuruzzaman yang dilaksanakan pada, Minggu (2/5/2021) pagi sekira pukul 09.00 Wib.
Ketua panitia, Aziz dalam laporannya menyampaikan bahwa peringatan Nuzul Qur’an yang diselenggarakan oleh pemuda-pemudi Kampung Baru/Jarau Buntak bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi antar sesama pemuda/pemudi Kampung Baru/Jarau Buntak, dan menanamkan nilai-nilai keIslamian terutama bagi generasi muda untuk menuju kampung Qur’ani.
Serangkaian dengan peringatan Nuzul Qur’an tahun ini, kata Aziz, panitia juga mengadakan 4 cabang lomba yaitu, lomba adzan, lomba MTQ, lomba pidato, dan omba hafalan surat pendek. Dengan jumlah peserta sebanyak 60 orang,
“Acara ini dibuka oleh Niniak Mamak Kampung Baru, Junialdi Hendra Rajo Bingkalang. Usai pembukaan kemudian dilanjutkan dengan perlombaan-perlombaan yang diikuti oleh peserta yang dimulai dari tingkat anak-anak hingga tingkat remaja. Pembukaan lomba dipusatkan di Mushalla Darul Muhsinin, ” tuturnya.
Ketua Pemuda Kampung Baru/Jarau Buntak, Maidil Edrinaldo menuturkan bahwa kegiatan tersebut adalah sebagai wadah silaturrahim antar pemuda, peserta, dan umumnya masyarakat di Kampung Baru/Jarau Buntak khususnya, dan Ambacang Anggang umumnya.
“Diharapkan juga mampu menyemai bibit generasi muda yang unggul dalam prestasi yang religius dan Islami,” kata Maidil Edrinaldo.
Salah seorang niniak mamak Kampung Baru, Junialdi Hendra Rajo Bingkalang saat membuka acara lomba, menyampaikan apresiasinya atas semangat para pemuda-pemudi yang telah menyelenggarakan kegiatan tersebut karena dinilainya sangat positif.
“Kegiatan MTQ pada saat memperingati Nuzulul Qur’an ini dinilai cukup baik, semoga dengan kegiatan ini dapat memicu semangat anak-anak dan cucu kemenakan kita untuk terus belajar lebih giat lagi,” harapnya.
Kepada seluruh peserta lomba, Junialdi Hendra Rajo Bingkalang berpesan agar dapat mengikuti kegaiatan ini dengan penuh semangat agar dapat memperoleh juara sehingga nantinya dapat berkompetisi kembali dalam MTQ yang akan datang.
Menurutnya, dengan adanya kegiatan ini mampu menjadikan generasi yang mampu memberikan peran sebagai pengganti para orang tua di kemudian hari, karena tulang punggung masa depan kampung berada pada pundak para pemuda/i sebagai pemegang tongkat estafet di masa yang akan datang.
“Kami berharap, kedepan kegiatan ini menjadi agenda tahunan bagi pemuda/i di Kampung ini nantinya,” tutur Rajo Bingkalang.
Informasi yang dirangkum di lapangan, kegiatan lomba keagamaan dalam memeriahkan peringatan Nuzul Qur’an itu diikuti sekitar 60 orang peserta, yang terdiri dari peserta anak-anak dan remaja.
Untuk lomba Tilawatil Qur’an, dan hafalan Surat Pendek, dilaksanakan di Musholla Nuruzzaman yang dinilai oleh dua orang dewan juri yakni, Arif Rahman dan Lutfi. Sedangkan kegiatan lomba Adzan dan Pidato dipusatkan Musholla Darul Muhsinin, yang dinilai oleh dewan juri, Dalisma Thalib dan Fahri.
Bagi para juara, panitia menyediakan hadiah berupa piala, dan uang pembinaan. Yang tidak juara, panitia juga menyediakan hadiah hiburan lainnya. (zon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.