Malam Ini, Pembukaan MTQ Nasional XXVIII Digelar
Seluruh Kafilah Provinsi Telah Sampai di Sumbar
Padang, rakyatsumbar. id–Hari ini, Sabtu (14/11) Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-XXVIII tahun 2020 akan dibuka secara virtual Presiden Joko Widodo.Seluruh persiapan telah dilakukan panitia, termasuk dalam pengaturan protokol kesehatan untuk tamu, undangan serta peserta yang hadir.
“Untuk kafilah, telah semuanya yang sampai ke Sumbar, baik yang masuk melalui BIM ataupun dari darat. Tersisa lima kafilah provinsi yang saat ini tengah mendaftar ulang pesertanya. Malam ini(Jumat-red) sudah selesai. Begitu juga kesiapan untuk tempat pembukaan juga sudah selesai, dan sedang dilakukan glaliresik,”sebut Kepala Biro Bintal dan Kesra Setdaprov Sumbar, Syaifullah, saat ditemui di Sekretariat MTQ Sumbar di Masjid Raya Sumbar, kemarin.
Provinsi Sumbar juga telah mendaftarkan 54 orang pesertanya untuk mengikuti 8 cabang lomba di MTQ Nasional yang akan dibuka secara resmi 14 November 2020 oleh Presiden Joko Widodo.
Ia menyampaikan, sebagai tuan rumah pada MTQ Nasional XXVIII tahun 2020, Pemprov Sumbar tidak hanya melakukan kesiapan untuk mensuksesan pelaksanaan kegiatan MTQ. Namun juga ingin mendapatkan hasil maksimal dan prestasi terbaik, terutama bisa masuk dalam lima besar tingkat nasional.
“Untuk itu peserta pelatihan masih terus dioptimalkan untuk memantapkan kesiapannya untuk mengikuti perlombaan nantinya. Diharapkan 54 qari dan qariah Sumbar di MTQ ini dapat memberikan penampilan yang terbaik di masing-masing cabang, sehingga dapat membuahkan hasil yang gemilang untuk membanggakan Sumbar,” terangnya.
Terkait persiapan jelang dimulainya pembukan MTQ Nasional XXVIII nantinya, Saifullah menyebutkan persiapan sudah 100 persen untuk 12 venue yang akan menjadi tempat pelaksanaan 8 cabang lomba di MTQ. Saat ini hanya tinggal mengusunan furniture, IT dan kelengkapan penunjang lainnya di beberapa venue.
“Untuk lokasi pembukaan MTQ di Main Stadion Sikabu Padangpariaman, besok (Jumat-red) diperkirakan semuanya sudah selesai, termasuk juga tempat dilaksanakan beberapa atraksi nantinya. Pembukaan MTQ Nasional akan dimulai pukul 19.30 WIB, Sabtu (14/11) dihadiri Menteri Agama (Menag) Fahcrul Razi, dan dibuka secara virtual Presiden RI Joko Widodo,” jelasnya.
Sebanyak 3.800 orang bakal hadir saat pembukaan MTQ ke-XXVIII tingkat Nasional tahun 2020, Sabtu (14/11) di Main Stadium Sikabu, Kabupaten Padangpariaman. Untuk mencegah penyebaran virus Covid-19, penerapan protokol kesehatan ketat diterapkan. Termasuk pengaturan jarak tamu yang datang.
“Untuk kapasitas lokasi tempat pembukaan MTQ nanti sekitar 11 ribu orang. Namun dalam mencegah penyebaran Covid-19, maka hanya akan diisi oleh 3.800 orang. Jarak masing-masing tempat duduk telah diatur, termasuk untuk tamu VVIP dan VIP,” ungkapnya.
Selain persiapan lokasi pembukaan, persiapan lainnya juga sudah siap 100 persen yakni, venue tempat perlombaan yang dilaksanakan di 12 lokasi di Kota Padang. Dekorasi dan desain tata letak posisi juri, pelatih dan peserta MTQ di venue telah diatur sedemikian rupa untuk cegah penyebaran Covid-19.
“Untuk mencegah penyebaran Covid-19 dari peserta MTQ, Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno telah mengirimkan surat kepada seluruh daerah, agar seluruh peserta sudah melakukan pemeriksaan kesehatan dengan hasil negative, dua hari sebelum datang ke Sumbar,” terangnya.
Pemeriksaan kesehatan dilaksanakan secara ketat. Peserta yang datang ke Sumbar hasil pemeriksaan kesehatannya harus negativ dan sudah diketahui dua hari sebelum keberangkatan ke Sumbar. Test swab ulang saat berada di pintu kedatangan yang baru di Bandara Internasional Minangkabau (BIM).
“Diharapkan selama MTQ Nasional ini dilaksanakan, para kafilah dapat menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan,” jelasnya.
Untuk MTQ Nasional XXVII Tahun 2020 di Sumbar diikuti kafilah dari 32 provinsi. 12 venue yang digunakan untuk pelaksanaan 8 cabang yang dilombakan, di Mesjid Raya Provinsi Sumbar, Mesjid Nurul Iman, Mesjid Al Hakim, Kampus UNP sebanyak tiga venue, Mesjid Baiturahmah, Kampus UIN sebanyak dua venue dan Gedung Rohanna Kudus. (mul)