19/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Kadivpas Kemenkumham Sumbar akan Gandeng Komnas HAM

Kadivpas Kemenkumham Sumbar akan Gandeng Komnas HAM

Kadivpas

Kadivpas Kemenkumham Sumbar M Ali Syeh Bana ketika bertemu dengan Ketua Komnas HAM Sumbar Sultanul Arifin

Padang, rakyatsumbar.id—Kepala Divisi Pemasyarakat (Kadivpas) Kemenkumham Sumbar M Ali Syeh Bana terus menjalin sinergitas dengan berbagai lembaga dalam peningkatan pelayanan di lembaga yang dipimpinnya.

Setelah melakukan kunjungan ke Ombudsman Perwakilan Sumbar, M Ali Syeh Bana bertandang ke kantor Komnas HAM Sumatera Barat, Selasa (15/03/2022).

Kunjungan kerja Kadivpas tersebut, disambut Ketua Komnas HAM Sumatera Barat Sultanul Arifin.

Menurut Ali Syeh Banna, pertemuan tersebut sebagai bentuk sinergitas antar lembaga negara dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama tentang pelaksanaan pemenuhan Hak Asasi Manusia.

“Kita ingin mengajak Komnas HAM  memberikan sosialisasi tentang HAM bagi petugas dan WBP serta melihat secara langsung situasi dan kondisi Lapas, Rutan, LPKA, Bapas dan Rupbasan,”sebu M Ali Syeh Bana dalam keterangan yang diterima rakyatsumbar.id, Rabu (16/03/2022).

Selain itu, pihaknya juga mengajak Komnas HAM saling bertukar informasi kepada kami apabila ada hal yang perlu disampaikan.

“Begitu juga dengan kami di jajaran pemasyarakatan, kami sangat terbuka sekali apabila Komnas HAM bersinergi dengan kami, sebagai bentuk pengawasan terhadap kinerja jajaran pemasyarakatan di bawah saya,” ungkap ali.

Senada dengan Kadivpas, Ketua Komnas HAM Sumatera Barat Sultanul Arifin menyetujui ajakan kerjasama itu dan pihaknya segera menindaklanjuti kerjasama yang dimaksud dengan jajaran dibawahnya.

“Segera akan kami buat jadwal untuk bersama kita melakukan sosialisasi, selain fungsi pengawasan kami dan menghindarkan petugas pemasyarakatan dari pelanggaran HAM dalam bertugas,” jelas Sultanul. (ned)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.