05/05/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Duta Besar RI untuk Myanmar Kecelakaan di Solok

Duta Besar RI untuk Myanmar Kecelakaan di Solok

Duta Besar RI untuk Myanmar, Iza Fadri dan istri mengalami kecelakaan di kilometer 10 Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Selasa (4/10/2022).

Padang, rakyatsumbar.id – Untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak. Duta Besar RI untuk Myanmar, Iza Fadri dan istri mengalami kecelakaan.

Kecelakaan ini terjadi di kilometer 10 Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.

Peristiwa terjadi pada Senin (3/10/2022)  pada pukul 15.20 WIB. Pada saat itu mobil jenis Toyota Land Cruiser yang ditumpanginya dari arah Padang menuju Solok mengalami slip dan menghantam sebuah truk.

Akibatnya, Iza Fadri beserta rombongan harus di bawa ke RSUP M Djamil Padang.

Iza Fadri pada saat ini mengalami patah tulang di bagian lengan dan panggul.

Pejabat Pemberi Informasi dan Dokumentasi (PPID) RSUP M Djamil Padang, Gustavianof  menjelaskan, Dubes RI untuk Myanmar Iza Fadri telah ditangani oleh tim dokter RSUP M Djamil Padang, dan telah berada di ruangan perawatan biasa.

“Kepada pasien telah dilakukan tindakan medis semalam. Dan sekarang telah berada di ruangan perawatan biasa.”

“Lebih lanjut kondisi pasien akan dilakukan observasi dua tiga hari kedepan,” tutupnya. (edg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.