Disdikbud Terus Gencarkan Sosialisasi Pronasa
Disdikbud Pessel terus gencarkan sosialisasi Pronasa.
Painan, rakyatsumbar.id – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Pesisir Selatan Salim Muhaimin mengatakan, sosialisasi Program Nagari Bersekolah (Pronasa) itu juga dilakukan jajarannya di semua kecamatan di daerah itu.
“Sosialisasi ini juga kami lakukan di Kecamatan Lengayang pada Kamis (8/9) lalu melalui Koordinator Wilayah Pendidikan Kecamatan (Korwildikcam). Sosialisasi yang kami gelar di Gedung KPRI Lengayang itu juga dihadiri langsung oleh Bupati Rusma Yul Anwar ketika itu,” katanya.
Disampaikannya, untuk memaksimalkan sasaran sosialisasi Pronasa itu, sehingga pihaknya mengundang seluruh Korwildikcam, dan kepala sekolah di Kecamatan Lengayang sampai ke Kecamatan Silaut dengan jumlah peserta mencapai 330 orang.
Korwildikcam Kecamatan Lengayang, Budi Atrisna, selaku tuan rumah ketika ditanya menjelaskan, sosialisasi Pronasa yang digelar di wilayahnya itu berlangsung dengan sukses.
“Salah satu bentuk dukungan yang akan dilakukan dalam mensukseskan Pronasa itu kami di kecamatan ini nantinya akan menggelar kegiatan maghrib mengaji dan subuh berjamaah. Saat ini kegiatan tersebut sudah berjalan dan di masjid-masjid yang ada di nagari,” ujarnya.
Dia mejelaskan, program yang dikembangkan di kecamatan itu dalam memaksimalkan pelaksanaan Pronasa mendapat dukungan dari Bupati Pessel, Rusma Yul Anwar.
“Sebab program ini bila dijalankan dengan baik dan sungguh-sungguh, akan mampu meningkatkan mutu pendidikan di kecamatan ini, umumnya Pesisir Selatan,” timpalnya. (rik)