19/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » BRI Kacab Lubuksikaping Serahkan CSR untuk Bangun Musala Al-Mizan

BRI Kacab Lubuksikaping Serahkan CSR untuk Bangun Musala Al-Mizan

Pemimpin Cabang BRI Kacab Lubuksikaping, Fajar Masruri Chandra Setiawan menyerahkan CSR pembangunan Musala Al-Mizan kepada Ketua Pengadilan Agama Lubuksikaping, Ahmad Syafruddin Jumat (2/9/2022).

Pasaman, rakyatsumbar.id – PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Cabang Lubuksikaping Kabupaten Pasaman menggulirkan Corporate Social Responsibility (CSR) senilai Rp92 juta.

CSR tersebut untuk membantu pembangunan musholla Al- Mizan di Pengadilan Agama Lubuksikaping.

Penyerahan secara simbolis CSR BRI dilakukan Pemimpin cabang BRI Lubuksikaping Fajar Masruri Chandra Setiawan di dampingi Supervisor Penunjang Operasional Aslita.

Secara langsung menyerahkan bantuan kepada Ketua Pengadilan Agama Lubuksikaping, Ahmad Syafruddin pada, Senin (2/9/2022) pagi di sela sela kegiatan peresmian Musala tersebut.

“Nilai CSR yang telah kita serahkan Rp 92 juta. Kami ikut berpartisipasi (dalam proses pembangunannya).”

“Sehingga, hasilnya dapat dimanfaatkan untuk masyarakat di sekitar sini,” kata Fajar Masruri Chandra Setiawan.

Bentuk Perhatian pada Lingkungan

CSR ini, sambung Fajar merupakan salah satu bentuk bantuan BRI Peduli terhadap lingkungan yang ada di sekitar kantor BRI.

Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), BRI turut melaksanakan Program Tanggung Jawab Sosial atau CSR.

Terutama melalui pelaksanaan Program Bina Lingkungan yang dikenal dengan nama BRI Peduli.

“CSR ini baik untuk bidang keagamaan, pendidikan, sosial, bencana alam dan sebagainya.”

“Ini merupakan suatu kewajiban dari BRI untuk menyisihkan laba yang digulirkan dalam bentuk CSR,” sambung Fajar.

“Dari berbagai komitmen yang telah terlaksan di bidang CSR dan Bina Lingkungan, BRI terus meningkatkan kualitas Program CSR dan Bina Lingkungan.”

“Hal ini engan membangun sistem manajemen program, baik perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi.”

“Termasuk pengukuran dampak program serta kesesuaian dengan peraturan yang berlaku,” terangnya.

Pada kesempatan tersebut, ia menerangkan mengenai program BRI yang memiliki fungsi sosial, di samping bisnis.

BRI menurutnya juga membawa misi dari pemerintah, seperti menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR).

“Di saat pandemi covid-19 kemarin seperti pada tahun 2021 lalu, BRI juga memberikan bantuan masyarakat seperti masker, hand sanitizer dengan nominal Rp80 juta.”

“Jadi, BRI tidak hanya mengurusi bisnis, tapi juga mengurusi yang bersifat sosial dan kegiatan lainnya,” sambungnya.

Bank Terbesar dan Terpercaya

Fajar juga mengungkapkan, BRI sebagai bank pemerintah terbesar dan terpercaya, ia mengharapkan agar makin banyak masyarakat yang percaya untuk menyimpan dananya di BRI.

“Insya Allah berbisnis dan menyimpan dana di BRI dapat membawa barakah untuk kita semua.”

“Seperti Tabungan Simpedes, bisa mendapatkan pinjaman dengan bunga relatif rendah dan ada hadiah yang diundi tiap semesternya, ” kata Fajar.

Lebih jauh pihaknya berharap, dengan bertambahnya fasilitas di Pengadilan Agama Lubuksikaping seperti pembangunan Musholla Al-Mizan ini akan mendorong pelayanan yang lebih baik lagi.a

“Pastinya, kerjasama dengan BRI akan terjalin dengan lebih erat lagi kedepannya,” harapnya.

Lebih jauh Fajar menyebutkan, tiap tahun BRI memang menyisihkan laba untuk program CSR.

Mulai dari pendidikan, kesehatan, sarana peribadatan, sosial, bencana alam dan lain sebagainya.

“Dana CSR itu untuk kepentingan sosial,” tambahnya.

BRI lanjutnya, mendapatkan pengakuan dalam bentuk penghargaan nasional dan internasional.

Seperti masuk dalam perusahaan keuntungan terbesar, aset terbesar dan masuk dalam perusahaan dengan market cap terbesar.

“Masih banyak penghargaan lainnya. Itu untuk memperkuat fundamental supaya kepercayaan investor dan nasabah semakin meningkat.”

“Harapannya, kita berharap bisnis kita tetap tumbuh,” katanya.

Di tempat yang sama, Ketua Pengadilan Agama Lubuksikaping Ahmad Syafruddin mengucapkan terima kasih kepada BRI.

Lantaran telah merespon proposal dan menggulirkan CSR untuk membantu pembangunan Mushola Al-Mizan di Pengadilan Agama Lubuksikaping.

“Bantuan ini untuk pembangunan musholla di kantor ini. Dan ini kami bangun dari awal.”

“Sehingga masyarakat dapat melaksanakan sholat di kantor ini, ketika sedang berurusan di kantor Pengadilan Agama ini,” ungkapnya.

Tergerak Perbaiki Musala

Ahmad Syafruddin menyebut, yang ada di Pengadilan Agama saat ini merupakan bangunan lama. Tapi poin penting baginya, saat baru bertugas, ia melihat Musala yang butuh sentuhan.

“Makanya dengan segala potensi yang kita punya, kita coba bersinergi dengan seluruh pihak.”

“”Alhamdulillah, Bank BRI ikut menjadi donatur dalam menuntaskan pembangunan Musala ini.”

“Kita sangat bangga dan terharu, karena ini juga merupakan buah silaturahmi kita dengan Pinca BRI Cabang Lubuksikaping, ” jelasnya. (zon)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.