30/04/2024

rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Atasi Stunting dan ekonomi Ekstrem PJ bupati Mentawai Kunjungi Seluruh Kecamatan

Atasi Stunting dan ekonomi Ekstrem PJ bupati Mentawai Kunjungi Seluruh Kecamatan

Atasi Stunting dan ekonomi Ekstrem PJ bupati Mentawai Kunjungi Seluruh Kecamatan.


Mentawai, rakyatsumbar.id – Setelah empat puluh hari menjabat, Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Mentawai Fernando S, telah melakukan kunjungan ke seluruh kecamatan yang ada di Mentawai, guna melihat permasalahan dan potensi yang ada di kecamatan tersebut.

Dari beberapa permasalahan yang ada terutama yang menjadi isu nasional seperti Stunting, kemiskinan ekstrem yang harus segera diatasi.

Untuk menyelesaikan masalah Stunting yang tergolong tinggi di Mentawai harus segera diatasi dengan cara meningkatkan serta mensosialisasikan cara hidup sehat dan mempersiapkan fasilitas kesehatan, lingkungan serta pola hidup bersih dan sehat, ungkap Pj Bupati Fernando S, kepada dalam acara silaturahmi dengan wartawan, selasa (4/7), di aula kantor bupati jalan raya Tuapeijat km 5 Sipora Utara.

Lanjutnya, penderita Stunting di Mentawai merupakan yang tertinggi di Sumatera Barat dengan persentase 2,14%. Masalah ini harus segera diatasi dan guna memperkecil segera mengurangi Stunting kita harus melakukan, memberikan makanan tambahan, posyandu, membangun jaringan air bersih, rumah yang layak, terang Fernando.

Sementara untuk mengatasi masalah ekonomi ekstrem, kita harus meningkatkan sektor pertanian, pariwisata serta memberdayakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Mentawai.

“Ada beberapa UMKM yang ada di Bumi Sikerei ini perlu perhatian seperti usaha pisang kipas di Sikakap, usaha batik Mentawai yang hasilnya produknya lumayan bagus namun masih terkendala pemasaran dan selama ini masih dipasarkan sekitar Mentawai” jelas Fernando.

Guna meningkat hasil umkm kita perlu mensubsidi untuk meningkatkan mutu dan daya saing produknya, serta menciptakan pangsa pasar yang baru keluar Mentawai.

“Pemasaran produk umkm memang ada kendala karena biaya produksi di Mentawai lebih tinggi dibandingkan daerah lain di luar Mentawai dengan tingginya harga produksi tersebut membuat nilai jualnya juga tinggi, untuk itu dihimbau kepada masyarakat agar membiasakan berbelanja dan membeli produk asli Mentawai “imbaunya.

Dengan diadakan acara silaturahmi dengan wartawan, PJ bupati meminta agar wartawan yang ada di Mentawai untuk memberikan berita yang bisa membangun dan mempunyai nilai posititif dan berimbang serta meminta kepada kepala Organisasi Perangkat Daerah agar bisa menerima wartawan dan memberikan informasi yang diperlukan. (bst)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.