rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Aksi Audy Peduli saat Pandemi, 9 Ribu Butir Telur Didistribusikan

Aksi Audy Peduli saat Pandemi, 9 Ribu Butir Telur Didistribusikan

Ketua Tim Media Audy Joinaldy saat mendistribusikan bantuan telur kepada masyarakat Sumbar.

Padang, Rakyat Sumbar—Tidak bisa dipungkiri, pandemi Covid-19 membawa dampak pada kehidupan masyarakat, termasuk ekonomi. Untuk mencegah penyebaran lebih luas, sejumlah provinsi di Indonesia sudah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Salah satunya Sumatera Barat (Sumbar).

Di provinsi ini, PSBB sudah mulai diterapkan sejak 22 April 2020, dan ada kemungkinan akan diperpanjang. Salah satu poin penerapan PSBB yaitu masyarakat dilarang beraktivitas di luar rumah kecuali untuk kegiatan penting, seperti membeli kebutuhan pokok atau obat. Gedung perusahaan atau perkantoran juga ditutup selama penerapan PSBB ini.

Tak ayal, kehidupan ekonomi masyarakat pun menjadi terganggu. Di saat yang seperti inilah uluran tangan dan bantuan sangat dibutuhkan. Salah satu yang bergerak memberikan bantuan adalah tim Audy Peduli. Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang terdampak, mereka memberikan bantuan berupa 9.000 butir telur. Bantuan diberikan kepada masyarakat di dua kabupaten atau kota di Sumbar, yakni Padang dan Pasaman Barat.

“Ada 9.000 butir telur yang kami bagikan di Padang dan Pasaman Barat. Ini sebagai bentuk kepedulian tim Audy Peduli kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Semoga bantuan ini, bisa sedikit banyaknya bisa meringankan beban mereka,” ujar Ketua Tim Media Audy Joinaldy, Nuzul Amri, Senin (4/5).

Di Padang, pendistribusian bantuan dilakukan oleh Relawan Audy Joinaldy Oke (RAJO), Jumat (1/5) lalu. Pendistribusian bantuan dilakukan ke empat komunitas driver ojol di Kota Padang, yakni Komunitas Driver SSA Purus 1, Komunitas Driver DPO (Driver Pencari Order), Komunitas Driver GOIB Ulak Karang, Komunitas Driver Kawasan Lolong (D’KALONG). Pendistribusian bantuan juga dilakukan kepada warga sekitar basecamp D’KALONG.

Salah seorang warga yang bernama Mak Puk mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan dari Tim Audy Peduli. “Bantuan dari Pak Audy Joinaldy ini sangat membantu kami dan keluarga, ditambah saat ini bantuan dari pemerintah belum juga turun. Semoga Pak Audy diberi kesehatan dan kesuksesan dalam menjalankan kehidupan sehari-hari. Amiin,” ucapnya.

Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh seorang driver ojol dari komunitas DPO, Adek Cheos. “Kami driver ojol yang juga terkena dampak Covid-19. Bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi kami dan keluarga. Sekali lagi terimakasih bang Audy,” ujarnya.

Menurut informasi dari Koordinator RAJO Kota Padang, Nofri Efendi, mengatakan bantuan yang diberikan oleh tim Audy Peduli sangat diapresiasi masyarakat. “Mereka berterima kasih sekali. Pesan dari kawan-kawan, semoga Bang Audy sukses dan sehat selalu,” ujarnya.

Selain itu, di Kota Padang, pendistribusian bantuan juga dilakukan melalui Lembaga Bantuan Humania Provinsi Sumbar. Direktur Eksekutif Lembaga Bantuan Humania Sumbar, Mazhar Putra, menuturkan pemberian bantuan dilakukan kepada masyarakat di Kelurahan Perupuk Tabing Kecamatan Koto Tangah. “Diberikan kepada 200 KK yang terdampak. Masyarakat berharap ada bantuan tahap selanjutnya dari beliau,” katanya.

Sementara itu, di Kabupaten Pasaman Barat, pendistribusian bantuan dilakukan lebih dari di 50 titik di sejumlah nagari. Penyerahan bantuan dilakukan beberapa hari yang lalu. Salah seorang sahabat Audy, Erick Haryona, mengatakan masyarakat sangat berterima kasih atas bantuan tim Audy Peduli ini. “Ada banyak masyarakat yang menerima, dan mereka mengucapkan terima kasih,” ujarnya.

Ketua Tim Media Audy Joinaldy, Nuzul Amri, berharap pemberian 9.000 butir telur ini dapat membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Sebelumnya, jelas Nuzul, tim Audy Peduli juga menyalurkan bantuan sembako untuk yatim dan anak anak TPA di Jorong Lubuak Simato Nagari Sungai Antuan Kecamatan Mungka Kabupaten Lima Puluh Kota.

Tim Audy Peduli juga membagikan sembako di berbagai tempat lainnya seperti kabupaten Solok. Tak hanya itu tim Audy Peduli juga bagikan APD untuk para tenaga medis di Solok Raya. Handsantizer, makanan bergizi dan bantuan lainnya.

“Dengan aksi saling tolong-menolong, diharapkan cobaan ini dapat kita segera dilewati,” ucap Nuzul. (rel/red)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *