rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Tekan Angka Stunting Butuh Peran Banyak Pihak

Tekan Angka Stunting Butuh Peran Banyak Pihak

Melalui Rembuk Stunting, Padangpanjang tingkatkan aksi konvergensi percepatan penurunan stunting.

Padangpanjang, rakyatsumbar.id – Aksi III Rembuk Stunting yang di gelar Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kota Padang Panjang, Rabu (27/7).

Kegiatan ini guna meningkatkan gerak dan aksi konvergensi penurunan stunting dengan melibatkan seluruh stakeholder terkait.

Seperti Forkopimda, LPM, Baznas, GOW, dan unsur masyarakat lainnya.

Kepala Bappeda, Rusdianto yang menjadi salah satu narasumber menyebutkan, rembuk ini merupakan wujud komitmen Pemerintah Kota Padangpanjang.

Terkait upaya mencegah dan menurunkan angka stunting menjadi 14 persen di 2023 mendatang.

“Selain membahas tuntas permasalahan terkait stunting, juga meningkatkan komitmen aksi dari seluruh pihak,” sebutnya.

Rusdianto menegaskan, isu penurunan stunting di Kota Padangpanjang telah masuk dalam Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Padangpanjang 2018-2023.

“Untuk itu kepada seluruh OPD terkait agar dapat memfokuskan DIPA-nya untuk bisa sinergi dengan Aksi Percepatan Penurunan Stunting ini.”

“Jika ada yang perlu melakukan revisi DIPA, saat ini momennya,” jelas Rusdianto.

Ia menjelaskan, melalui agenda Rembuk Stunting ini telah di hasilkan analisis yang menghasilkan locus penurunan stunting, deklarasi bersama.

Tujuannya membangun komitmen bersama untuk percepatan penurunan stunting ini.

“Untuk penetapan delapan locus percepatan penurunan stunting, kita telah menggunakan aplikasi yang lebih rinci dan detail, “ pungkasnya. (ri)

 

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *