rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » UKM Pers ISI Padangpanjang Gelar Mubes Perdana

UKM Pers ISI Padangpanjang Gelar Mubes Perdana

Anggota dan BPO UKM Pers Pituluik ISI Padangpanjang

Padangpanjang, rakyatsumbar.id—Anggota dan Badan Pengawas Organisasi (BPO) aktif UKM Pers Pituluik ISI Padangpanjang melaksanakan Musyawarah Besar (Mubes) perdana, Minggu (03/11/2024).

Mubes berlangsung dari pukul 10.00 hingga 16.00 WIB didampingi Pembina UKM Dr. Sulaiman Juned, S.Sn., M.Sn ini membahas Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga AD/ART) UKM serta pemilihan Ketua Umum UKM dan Pemimpin Redaksi.

Fauzan Maulana yang menjadi Presedium Satu saat memimpin sidang mengatakan, Mubes untuk memastikan semua anggota memahami peran dan tanggungjawab terhadap divisi masing-masing, serta rencana juga menjalankan program kerja  masa untuk masa depan.

“Kemudian adanya keputusan baru tentang Anggota BPO dari Angkatan 22 yang belum dapat  sepenuhnya melepaskan jabatan struktur di organisasi,” papar Mantan Pemimpin Redaksi Pituluik itu.

Presidium Dua yang juga Mantan Ketua Umum UKM Friti Shinta mengatakan,  pemilihan Ketua Umum dan Pimpinan Redaksi, dengan kandidat mahasiswa aktif ISI Padangpanjang Angkatan 23.

Tiga kandidat untuk posisi Ketua Umum adalah Zahra Aulia dari Prodi TV Film, Dhea Putri dari Prodi Desain Produk dan Fathir dari Prodi TV Film.

Sementara,  untuk posisi Pimpinan Redaksi, muncul tiga kandidat yakni Dhea Nur dari Prodi Desain Produk, Hassan dari Prodi TV Film dan Khana Nabila dari Prodi TV Film.

“Pemilihan dilakukan melalui musyawarah dan suara terbanyak berpihak kepada Fathir yang akhirnya terpilih sebagai Ketua Umum dan Khana Nabila sebagai Pimpinan Redaksi untuk periode 2024-2026,” ucapnya.

Friti mengharapkan, UKM  Pers Pituluik  tetap kompak, pemimpin baru dalam dua tahun kepemimpinannya harus saling terbuka antara pengurus dan anggota seperti keluarga sendiri.

Pemimpin Redaksi Periode 2024-2026,  Khana Nabila  mengatakan, awalnya sempat ragu untuk mencalonkan diri menjadi kandidat.

“Saya merasa Pimpinan Redaksi memiliki beban yang sangat berat. Saya takut tidak dapat menjalankan tugas dengan baik. Namun atas dukungan pembina kami Sulaiman Juned yang selalu mengajarkan kebersamaaan dan kekeluargaan serta disiplin yang tinggi, saya mencalonkan diri,” ungkapnya.

Anggota UKM Pers Pituluik, Siti Hasanah Najwa mengatakan,  Mubes ini bukan hanya membahas AD dan ART. Namun sekaligus  pemilihan Ketua Umum dan Pimpinan Redaksi.

Ia berharap kedepannya organisasi pers mahasiswa ini dapat menjadi lebih profesional  Semoga pimpinan dapat berkomitmen untuk meningkatkan program kerja organisasi.

Pendiri dan Pembina UKM Pers Sulaiman Juned menyampaikan ucapan terima kasih kepada Friti Shinta dan Fauzan Maulana yang mejalankan organisasi ini dengan baik selama setahun yang lalu.

“Selamat Kepada Fathir dan Khana Nabila untuk mengelola organisasi dan penerbitan selama dua tahun kedepan. Jaga kekompakan, tingkatkan kebersamaan, saling berbagi ilmu jurnalistik untuk menjadi jurnalis tangguh,” sebut Sutradara Teater itu.

Apalagi, lanjutnya, periode ini Pituluik akan menerbitkan Majalah Digital Pituluik setiap bulan, mengaktifkan website Pituluik dan IG menjadi lebih berkualitas . (ned)

About Post Author