rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Tanggulangi PMK, DPRD Sumbar: Cairkan Anggaran tak Terduga

Tanggulangi PMK, DPRD Sumbar: Cairkan Anggaran tak Terduga

Ilustrasi PMK.

Padang, rakyatsumbar.id – DPRD Sumbar menyarankan pemerintah provinsi menyediakan anggaran khusus menanggulangi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) ternak.

Salah satu upaya itu adalah mencairkan belanja tak terduga, demi mencegah 500 ribu populasi sapi yang terancam virus itu.

“Tindakan nyata harus ada untuk mengatasi wabah PMK di Sumbar.”

“Salah satunya dengan mencairkan belanja tak terduga untukm ananggulangi hal ini,” kata Anggota Komisi II DPRD Sumbar, Syamsul Bahri.

Hal itu ia sampaikan usai rapat kerja Komisi II dengan OPD terkait membahas penyebaran PMK, dan kesiapan kebutuhan hewan kurban jelang Iduladha, di gedung DPRD Sumbar, Kamis (9/6/2022) siang.

Sementara itu, Anggota Komisi II DPRD Sumbar, Arkadius, meminta gubernur supaya menyiapkan anggaran khusus untuk penanggulangan PMK.

Apakah itu untuk kebutuhan alat perisai diri, disinfektan, obat-obatan, termasuk untuk vaksin. sehingga sapi yang ada tersebut tidak tertular.

“Pemerintah provinsi harus mengamankan sekitar 500 ribu populasi sapi yang kita miliki yang terancam virus tersebut,” ucap Arkadius.

Ia melanjutkan, penyebaran wabah PMK begitu cepat. Sehingga tidak boleh dibiarkan, karena akan terjadi permasalahan ketika banyak sapi yang mati akibat penyakit ini. Kondisi ini harus menjadi perhatian pemerintah provinsi.

“Semula hanya 4 ekor sapi yang terjangkit PMK, sapi yang tertular itu berasal dari aceh, sekitar 11 hari setelah itu, sapi yang terjangkit telah mencapai 653 ekor,” ungkap Arkadius.

Arkadius menambahkan, jumlahnya terus bertambah menjadi 2.023, karena ada yang melaporkan. Tapi, yang tidak melaporkan tentu ada juga.

“Oleh karena itu, kita minta pada pemerintah, yakni pada gubernur agar bergerak cepat mengamankan 500 ribu sapi yang kita miliki,” sebutnya.

Ia menjelaskan, untuk memenuhi kebutuhan anggaran dalam penanggulangan PMK, gubernur bisa mengambilkan dari belanja tak terduga yang tersedia setiap tahunnya. (byr)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *