Smantri 81 Padang Gelar Reuni Akbar
Sebagian alumni Ikasmantri angkatan 81 berfoto bersama.
Padang, rakyatsumbar.id – Masa masa indah sewaktu SMA kembali terasa bagi Ikatan Alumni SMA Negeri 3 Padang Angkatan 81.
Hampir 41 tahun tamatan SMAN 3 Padang menamatkan pendidikan, kini pada usia alumni 60 tahun, mereka kembali merajut persahabatan dalam wadah Reuni Akbar Ikasmantri Angkatan 1981.
SMA Negeri 3 (Smantri ) Padang menggelar Reuni Akbar dan Temu Kangen Angkatan 81 di Imelda Hotel, Waterpark and Covention Center, Sabtu (27/8).
Reuni di selenggarakan Ikatan Alumni SMA Negeri 3 Padang ini, bertujuan untuk memperkokoh persahabatan dan peduli sesama.
Ketua Pelaksana Reuni Akbar Angkatan 81, Kusdianto Cudeg mengatakan, saat ini komunikasi dan silaturahim secara tatap muka jarang terjadi.
Makanya kerinduan untuk berjumpa dengan teman lama, seolah menjadi hal yang istimewa.
“Semua peserta menerapkan protokol kesehatan mulai dari mengunakan masker, mencuci tangan dan mengecek suhu tubuh,” kata Kusdianto Cudeg.
Sementara itu, Ketua Ikasmantri Angkatan 81, Indra Cakra, mengatakan, keberadaan Ikasmantri 81 sebagai ajang silaturahmi.
Pihaknya telah mengelar berbagai kegiatan sosial dan keagamaan seperti bakti sosial, pembagian sembako dan menyantuni anak yatim.
“Selain itu, banyak kegiatan sosial lainnya.”
“Masih banyaknya alumni yang tersebar di berbagai kota dan provinsi bahkan sampai luar negeri dan alumni perlu di satukan dalam kegiatan Reuni Akbar Ikasmantri 81,” ucapnya.
Dari seluruh alumni angkatan 81, sebanyak 91 alumni bersedia hadir dalam reuni akbar.
Ini terlihat dari registrasi peserta yang ikut reuni akbar,” sebut Indra Cakra.
Ia menambahkan, dari 91 perseta yang bersedia hadir dalam reuni akbar, berdomisili di provinsi Sumatera Barat hampir 50 persen.
Namun, ada juga peserta dari Bandung, Jakarta, Jambi, Jawa Timur hingga Papua juga menyatakan bersedia hadir.
“Profesi alumni terdiri dari berbagai kalangan mulai dari pengusaha, penegak hukum, mantan pejabat, pengacara dan profesi lainnya,” tutur Indra.
Ia menyebutkan, dalam reuni akbar tersebut, berbagai kegiatan telah dirancang diantaranya memberikan tali asih kepada mantan guru dan sekolah sebagai bakti alumni kepada sekolah dan guru. (edg)