Padangpanjang, rakyatsumbar.id—Laksanakan Reses Caturwulan I, Anggota DPRD Kota Padangpanjang Vani Utari, SE, S.Kom mendatangkan Kepala Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPKBPPPA) Kota Padangpanjang, Osman Bin Nur.
Kegiatan yang dilaksanakan di Sarapan Pagi Aia Badarun Taman Satria Secata B Padangpanjang itu, Minggu (20/4), dihadiri berbagai perwakilan masyarakat yang berada di Dapil I Padangpanjang.
Vani Utari menyampaikan, sebagai Anggota DPRD Kota Padangpanjang dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), dia ingin berbagai pertanyaan yang muncul dari masyarakat, bisa langsung dijelaskan oleh dinas terkait, salah satunya dengan mendatangkan Kepala DSPPKBPPPA.
“Tadi cukup banyak pertanyaan masyarakat tentang permasalahan pengurusan DTKS, pengurusan KK hingga Pokir Anggota DPRD, baik untuk mengajukan DTKS dalam pengurusan administrasi pemerintahan maupun data DTKS yang telah tidak aktif lagi,” kata Ketua Fraksi PAN itu.
Vani menguraikan, dari penjelasan yang disampaikan Kepala DSPPKBPPA Osman Bin Nur, berbagai pertanyaan masyarakat tersebut, bisa dijawab langsung oleh leading sector nya. Sehingga, informasi yang disampaikan kepada masyarakat tidak ngambang dan masyarakat cukup puas.
“Tadi ada juga pertanyaan tentang sejumlah Tenaga Harian Lepas yang dirumahkan oleh Pemko Padangpanjang, kami dari DPRD sedang memperjuangkan bagaimana mereka bisa bekerja kembali dengan ketentuan tidak melanggar aturan yang telah ada,” sebutnya.
Sementara itu, Dasril, perwakilan dari masyarakat menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan Reses yang dilaksanakan Vani Utari, SE., S.Kom tersebut. Apalagi, dengan kondisi saat ini, cukup banyak warga yang mempertanyakan tentang kepengurusan DTKS.
“Alhamdulilah, berbagai pertanyaan yang berkembang ditenga-tengah masyarakat bisa langsung dijawab oleh Kepala Dinas nya, tentunya kami berharap untuk tahap kedepannya, lebih banyak lagi dinas terkait yang dihadirkan, sesuai dengan mitra kerja dari Komisi 3 DPRD Kota Padangpanjang,” harapnya. (ned)