rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Polwan Polda Sumbar Produksi 2.700 Masker, Diserahkan ke Kapolda Sumbar untuk Dibagikan ke Warga

Polwan Polda Sumbar Produksi 2.700 Masker, Diserahkan ke Kapolda Sumbar untuk Dibagikan ke Warga

Padang, Rakyat Sumbar — Pihak Polda Sumbar menerima 2.700 masker dari Balai Latihan Kerja (BLK) Padang. Masker tersebut diproduksi oleh para polisi wanita (Polwan) yang menjalani latihan menjahit selama 14 hari di sana.

“Kita mengucapkan terima kasih kepada BLK Padang, kita memang bekerja-sama dalam rangka untuk meningkatkan keterampilan untuk para anggota kita, khususnya Polwan, kata Kapolda Sumbar Irjen Pol Toni Harmanto, usai menerima masker di Mapolda, Senin (27/4).

Ia menjelaskan, sejak pandemi Korona ini mewabah, masker sangat langka dipasaran, termasuk di Sumbar, sehingga pihaknya melatih para Polwan untuk menjahit masker di BLK.

“Para Polwan dilatih membuat masker, yang kita rasakan hampir di semua tempat langka. Kita berupaya untuk melengkapinya khususnya kepada anggota kita yang memerlukan masker ini,” ujarnya.


Foto: Salah seorang Polwan Polda Sumbar menyerahkan masker kepada perwakilan BLK Padang, untuk diserahkan kepada Kapolda Sumbar Irjen Pol Toni Harmanto.(IST)

Masih kata Toni, hasil pelatihan Polwan selama dua minggu di BLK Padang sudah terlihat. Para Polwan Polda Sumbar sudah mempunyai kemampuan menjahit, dan membuat masker.

“Malah, kedepannya, kita akan menyiapkan rencana untuk bekerja sama membuat pelatihan peti mati,” ucap Toni, alumni Akpol angkatan 1988.

Ia beralasan rencana pelatihan pembuatan peti mati tersebut lantaran wabah Korona (Covid-19) belum selesai, sedangkan setiap pemakaman orang yang diduga suspectCovid-19 juga butuh peti mati.

“Tidak ada salahnya kami untuk mendidik kembali anggota-anggota kami, untuk keterampilan yang lain,”  ungkap Toni.

Sementara itu, Bripda Putri Molerenza, Polwan yang mengikuti pelatihan menjahit di BLK Padang, mengatakan, masker yang dibuat sebanyak 2.700.

“Masker rencana diperuntukkan ke masyarakat yang di Kota Padang khususnya, semoga bisa berguna dan bermanfaat,” ucap Putri.

Ia menyampaikan, sejak pelatihan di BLK Padang dari awal tidak bisa menjadi bisa membuat masker. “Membuat masker itu tidak mudah, di sini (BLK) kami diajarkan membuat masker dengan teliti,” sebutnya.

Foto: Kapolda Sumbar Irjen Pol Toni Harmanto, Wakapolda Brigjen Pol Rudy Sumardiyanto, perwakilan BLK Padang serta pejabat utama dan Polwan, berfoto bersama usai penyerahan masker.(IST)

Terpisah, Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu, mengatakan, selain menyerahkan ribuan masker yang diproduksi Polwan, pihak BLK Padang juga menyerahkan lima peti mati.

“Masker tersebut akan dibagikan kepada masyarakat, sedangkan peti mati sementara waktu disimpan dulu. Berkemungkinan untuk Rumah Sakit Bhayangkara,” tutur Satake.

Kepala BLK Padang,  Syamsi Hari mengatakan, pelatihan menjahit masker oleh Polwan Polda Sumbar, merupakan nilai tambah tersendiri. Para Polwan yang belum bisa menjahit menjadi bisa setelah mengikuti pelatihan.

“Ini satu hal yang baik bagi kita semua, hasilnya pun bisa kita bagi ke masyarakat. Pelatihan akan kita lanjutkan pada tahap selanjutnya,” imbuh Syamsi Hari. (byr)

Foto utama: Kapolda Sumbar Irjen Pol Toni Harmanto, menerima ribuan masker yang diproduksi oleh Polwan Polda Sumbar, setelah mengikuti pelatihan di BLK Padang. (HUMASPOLDASUMBAR)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *