rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Peringati Hari Guru, Murid dan Guru Saling Bawa Kado

Peringati Hari Guru, Murid dan Guru Saling Bawa Kado

Kepala Sekolah TK Al Irsyad Surya Augusti, S. Pd beserta Staf Pengajar

Muara Labuh,rakyatsumbar.id–Memperingati Hari Guru Nasional ke 79, Taman Kanak-kanak dan Kelompok Bermain Al Irsyad Koto Baru, kecamatan Sungai Pagu Kabupaten Solok Selatan.

Adakan acara pemberian kado dan hadiah kepada seluruh guru (ustadzah- red) dengan mengambil tema Terima Kasih atas Bimbingan dan Ilmu yang Bermanfaat, Amal Kalian akan Terus Mengalir Seiring dengan Bermanfaatnya Ilmu yang Engkau Berikan.

Kepala sekolah Al Isyad Suryani Augusti,S.Pd dihadapan murid TK dan Majelis Guru menyampaikan ucapan terimakasih dan syukur kita aturkan kepada Allah SWT.

“Karena Allah telah memberikan kemudahan kepada kita bersama. Sehingga dengan apa-apa yang telah beliau berikan kepada kita. Kita bisa memperingati hari guru ke 79 tahun 2024 ini,” katanya.

“Mari kita senantiasa meningkatkan kekompakan bersama dalam mendidik anak-anak, sehingga nantinya kita bisa menciptakan generasi gemilang,” lanjutnya.

Ucapan terima kasih juga di sampaikan Surya Augusti kepada orangtua siswa lewat anak-anak, karena telah berpartisipasi besar dalam memperingati hari guru ini.

“Terbukti dari berbagai bentuk hadiah yang diberikan anak-anak kepada Ustadzah yang ada di TK Al Irsyad,” sebutnya.

Adapun hadiah yang di berikan oleh anak-anak berupa buket, kado dan lainnya.

Selain anak-anak memberikan hadiah, hal unik pada acara yang dilakukan Selasa (26/11/2024) bertempat di ruang TK Al Irsyad tersebut.

Para ustadzah juga ikut bertukar kado kepada sesama staf pengajar yang berjumlah 14 orang tersebut. (cr7)

About Post Author