rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Pemko Padang Bagikan Bendera Merah Putih ke Pengendara

Pemko Padang Bagikan Bendera Merah Putih ke Pengendara

Wartawan ikut membagikan bendera yang dilaksanakan Pemko Padang

Padang, rakyatsumbar.id—–Penjabat (Pj) Walikota Padang Andree Algamar membagi-bagikan bendera merah putih kepada setiap pengendara yang melewati Kantor Balaikota Padang.

Pembagian bendera ini merupakan bagian dari 15.355 bendera yang akan dibagikan ke seluruh masyarakat Kota Padang, sebagai gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih yang di bagikan ke masyarakat serta bagian dari rangkaian kegiatan peringatan Hari Jadi Kota Padang yang ke-355 tahun.

Andree Algamar menyampaikan, gerakan ini bertujuan menggelorakan semangat nasionalisme dalam menyambut momen peringatan kemerdekaan Republik Indonesia.

“Memasuki bulan Agustus, kita memasang bendera 1 bulan penuh. Ini juga sejalan dengan arahan pemerintah pusat,” ucapnya yang juga didampingi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Padang Tarmizi.

Usai pencanangan gerakan pembagian 10 juta bendera, Andree Algamar didampingi Pj Ketua PKK Kota Padang Vanny Andree Algamar bersama Forkopimda Kota Padang dan pimpinan OPD, membagikan bendera kepada pengguna jalan di depan komplek Balai Kota Padang Aia Pacah.

“Diharapkan dengan gerakan pembagian bendera ini juga bisa memberikan teladan cinta tanah air, jiwa patriotisme dan jiwa nasionalisme, serta memeriahkan HUT ke 79 RI,” imbuhnya.

Tidak lupa, ia mengimbau seluruh masyarakat Kota Padang untuk memeriahkan serangkaian acara Hari Jadi Kota Padang ke 355 tahun. Mulai dari 28 Juli hingga 11 Agustus 2024, dengan serangkaian program yang siap menghibur dan melayani masyarakat Kota Padang. (edg)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *