Orangtua dan Siswa SDN 07 Mudiak Lawe Diberikan Motivasi

Kepala SDN 07 Mudiak Lawe Nur Utami,S.Pd saat memberikan arahan dihadapan siswa dan orangtua siswa

Padang Aro, rakyatsumbar.id–Parenting adalah pola asuh atau pengasuhan anak yang dilakukan orang tua sejak anak lahir hingga dewasa.

Parenting merupakan proses mendidik dan merawat anak untuk membentuk perkembangan fisik, emosional, sosial dan intelektualnya.

Kepala SDN 07 Mudiak Lawe, Kecamatan Sungai Pagu Nur Utami,S.Pd mengatakan, parenting dapat berpengaruh pada banyak aspek kehidupan anak, seperti kesehatan mental, pola hidup, kehidupan sosial dan akademik.

“Pola parenting yang diterapkan orang tua bisa berdampak pada perkembangan otak, karakter dan psikologi anak,” ujar Nur Utami.

Nur Utami selaku Kepala SD N 07 Mudiak Lawe yang juga terpilih menjadi Peserta Dedikatif Terfavorit Tingkat Nasional dalam ajang Jambore GTK Hebat 2024, berapa hari lalu.

“Suatu kebanggaan tersendiri pada hari Jum’at ini, kita bisa mengangkat acara yang bertemakan Membangun Peradaban dengan Generasi Qur’ani,” sebutnya.

Dijelaskan Nur Utami, kondisi sekolah yang jauh dari pusat keramaian dengan jumlah siswa/siswi 90 orang serta guru 8 kepsek 1 orang non PNS 4 orang.

Ucapan terimakasih banyak juga di sampaikan kepada,Komite sekolah beserta anggota, tokoh masyarakat, orangtua siswa dan seluruh majelis guru.

Dengan bekerja sama dengan pondok Pesantren Taajul Huffaz,yaitu sebuah pesantren yang beralamat di Jalan Haji Abdul Manan Jl. Raya Pakan Sinayan, Kamang Mudiak, Kecamatan Kamang Magek, Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

Pimpinan Pondok Pesantren Taajul Huffazh Ustadz Dr. (HC) Ari Jauharuddin, SHI, S.Sos mengatakan, segala sesuatu yang apabila disandingkan dengan Alquran pasti mulia.

“Maka dari itu didiklah dan dekatkanla anak-anak kita dengan Alquran, sebagaimana sebuah hadis yang diriwatkan HR Abu Daud mengatakan setiap bayi yang lahir dalam keadaan fitrah. Kewajiban mendidik anak, adalah tanggung jawab kita semua, agar anak menjadi taat beribadah kepada Allah SWT,” ungkapnya. (cr7)

About Post Author