rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Musim Hujan Melanda, Lakukan Langkah ini Agar tak Krisis Air

Musim Hujan Melanda, Lakukan Langkah ini Agar tak Krisis Air

Instalasi Pengolahan Air (IPA) Taban.


Padang, rakyatsumbar.id – Musim hujan kembali melanda Kota Padang. Selain intensitas tinggi, curah hujan rata-rata antara sedang hingga lebat.

Situasi ini berdampak pada pelayanan Perumda Air Minum Kota Padang.

Curah hujan dan intensitas yang tergolong rutin membuat Instalasi Pengolahan Air (IPA) menghadapi masalah.

Banyaknya materi yang terbawa oleh air serta endapan lumpur membuat pengoperasian IPA di hentikan sementara.

Dampaknya, suplai air kepada pelanggan pun terganggu. Sebagai antisipasinya, pelanggan di minta untuk mencadangkan air sebagai solusi ancaman krisis air.

Selain itu, Perumda Air Minum Kota Padang mengimbau agar pelanggan melakukan tiga langkah agar tidak mengalami krisis air yang tentunya mengganggu aktivitas sehari-hari.

Langkah pertama yang harus di lakukan adalah menggunakan air seperlunya. Jangan boros air, karena suplai air terbatas lantaran situasi dan kondisi yang tejadi akibat hujan.

Langkah kedua, sebelum air benar-benar terputus akibat proses produksi yang terganggu, pelanggan di imbau untuk menampung air yang masih mengalir.

Ketiga, Tutuplah kran jika tidak di gunakan. Hal ini sangat membantu pelanggan air yang sedang membutuhkan air. (001)


 

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *