rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Memerah dan Meriah, Pelantikan DPP IKASMALA

Memerah dan Meriah, Pelantikan DPP IKASMALA

Ketua DPP IKASMALA periode 2022-2026  AKBP Delvia Derita, S.kom,MM saat memberikan sambutan.

Padangpariaman, rakyatsumbar.idPelantikan Dewan Pengurus Pusat (DPP) IKASMALA sekaligus Rakernas pengurus di Aula IKK Pemkab Padangpariaman, Sabtu (27/8/2022) berlangsung meriah.

Jejeran papan bunga memenuhi halaman kantor bupati, mulai sehari sebelum acara pelantikan.

Suhatri Bur yang juga bupati Padangpariaman di daulat melakukan pelantikan atas nama dewan pembina.

Pengurus DPP IKASMALA periode 2022-2026 yang dipimpin AKBP Delvia Derita, S.kom,MM, diperkuat oleh jajajaran pengurus yang tersebar di berbagai bidang profesi.

Apalagi usia SMA N Lubuk Alung yang telah melahirkan 40 angkatan, sehingga alumninya sudah banyak yang menempati jabatan strategis di berbagai lembaga.

Tiga alumni penyandang bintang satu di pundak plus sejumlah perwira menengah ikut mengisi posisi pembina.

Sejumlah guru besar berbagai disiplin ilmu, para dokter spesialis, sejumlah pengusaha dan tak luput sejumlah milenial dari angkatan muda.

Beberapa alumni yang di minta tanggapan, mengaku bangga dengan IKASMALA, dan berharap bahwa penetapan pengurus bukan sekadar pamer sukses.

Tetapi bukti bahwa alumni eksis di berbagai bidang dan bisa menjadi daya ungkit sekaligus magnet untuk kemajuan almamater.

Suhatri saat menyampaikan sambutannya mengaku bahwa dirinya sebagai Bupati Padangpariaman adalah exofficio Ketua Dewan Pembina DPP IKASMALA.

IKASMALA sendiri adalah induk dari organisasi alumni SMA Negeri Lubuk Alung, Padang Pariaman.

Sampai saat ini jumlah organisasi alumni SMALA sudah mencapai 40 Angkatan, dengan angkatan pertama lulusan 1982.

Menurut Suhatri, dirinya sendiri adalah alumni SMAN Lubuk Alung. Sebagai Bupati Suhatri mengaku telah menempatkan alumni SMAN Lubuk Alung di sejumlah jabatan puncak di Pemda Padang Pariaman yang di pimpinnya.

“Sekitar 50 persen pimpinan OPD dan jabatan strategis lainnya adalah alumni SMALA.”

“Itu menunjukan komitmen saya membesarkan alumni SMALA.”

“Untuk itu saya meminta kerjasama yang baik juga dari DPP IKASMALA dalam melanjutkan pembangunan Padang Pariaman ke depan,” tegas Suhatri Bur sambil tersenyum.

Bupati Ikut Bangga

Suhatri pada kesempatan itu juga menceritakan dan menjelaskan kisah masa SMAnya sekaligus menyebutkan nama nama mantan guru yang telah mendidiknya.

Ia pada kesempatan itu juga menyampaikan rasa bangganya menjadi alumni SMAN Lubuk Alung.

Ketua Umum DPP IKASMALA AKBP Delvia Derita menjelaskan bahwa dirinya bersama para Pengurus IKASMALA sepakat secara bersama sama pihak sekolah membangun kembali kejayaan SMAN di Lubuk Alung.

“Kami sudah sepakat dengan organisasi alumni di bawah IKASMALA untuk mendorong pengembangan sekolah.”

“Termasuk kualitas lulusannya menjadi lebih baik dan akan memiliki prestasi yang membanggakan,” ujar Delvia yang sehari hari adalah Wadir Samapta Polda Sumbar.

Untuk mendukung perkuatan dan pengembangan sekolah dan lulusan SMAN Lubuk Alung, papar Delvia, pihaknya dan organisasi alumni sepakat akan mendonasikan anggaran Rp1 juta per tahun.

“Dengan jumlah angkatan alumni yang sudah mencapai 40, maka terdapat Rp40 juta anggaran setiap tahunnya. Anggaran ini akan di salurkan kepada sekolah dan siswa melalui sejumlah program,” papar Delvia.

Selain itu, tambah Delvia, IKASMALA juga akan menggalang tambahan anggaran melalui donasi per kegiatan melalui Whats Grup yang ada.

“Dengan demikian, tidak akan ada lagi kegiatan ekstra sekolah yang tidak bisa dijalankan.”

“Asalkan kegiatan ekstra itu berguna untuk meningkatkan kapasitas sekolah dan siswa,” ujar Delvia lagi.

Selain melakukan pelantikan, DPP IKASMALA juga menggelar Rapat Kerja Nasional yang melahirkan sejumlah rekomendasi. (*)

 

 

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *