rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Kepala Rutan Padangpanjang Beri Motivasi Santri Ponpes Kauman

Kepala Rutan Padangpanjang Beri Motivasi Santri Ponpes Kauman

Kepala Rutan Kelas IIB Padangpanjang Rudi Kristiawan,A.Md,IP,SH,MM saat menjadi inspektur upacara di Ponpes Kauman Padangpanjang

Guguk Malintang, Rakyat Sumbar – Kepala Rutan Kelas II B Padangpajang Rudi Kristiawan, A.Md,IP, SH, MM didaulat sebagai inspektur upacara bendera di Pondok Pesantren (Ponpes) Kauman Muhammadiyah Padangpanjang, Senin (15/03/2021).
Kehadiran Rudi Kristiawan di salah satu ponpes tertua di Kota Padangpanjang itu, bukan tanpa alasan. Selain telah menjalin kerjasama antara Ponpes Kauman dan Rutan Kelas IIB Padangpanjang untuk menghadirkan cabang Ponpes Kauman di Rutan kelas IIB Padangpanjang atau yang disingkat Rupajang, juga untuk memberikan motivasi terhadap santri Ponpes Kauman.
“Kita diminta oleh Mudir Ponpes Kauman untuk memberikan motivasi sekaligas menjadi inspektur upacara bendera di Ponpes Kauman. Hal yang kita sampaikan seputar tentang pembinaan yang dilakukan di Rutan Padangpanjang, termasuk juga menyampaikan kita-kiat untuk bisa melanjutkan pendidikan di sekolah kedinasan,” sebut Alumni AKIP 43 itu ketika ditemui rakyatsumbar.id, Selasa (16/03/2021).
Rudi juga menyampaikan, menimba ilmu di pondok pesantren merupakan salah satu program pendidikan yang memadukan pendidikan agama dan pendidikan umum di satu lembaga khusus.
“Nantinya, adik-adik dari Ponpes Kauman, bisa juga melanjutkan pendidikan ke sekolah-sekolah kedinasan untuk berkarier di lembaga pemerintahan, seperti IPDN, Akademi ilmu Pemasyarakatan, Sekolah Pelayaran dan banyak lagi lainnya, sesuai dengan bakat dan kemauan,” sebutnya.
Pada kesempatan itu, Rudi juga menyampaikan sejumlah program pembinaan yang dilakukan di Rupajang yang bekerjasama dengan Ponpes Kauman, agar warga binaan bisa mendalami ilmu agama dan sebagai bekal setelah menyelesaikan masa hukuman nantinya.
Sementara itu, Mudir Ponpes Kauman Padangpanjang Derliana menyebutkan, Ponpes Kauman mencoba mendatangkan sejumlah pihak untuk memberikan motivasi kepada santri dan santriwati di Ponpes Kauman.
“Nanti, pemaparan dari sejumlah tokoh yang kita datangkan, bisa menjadi inspirasi bagi santri kita untuk menatap masa depan mereka. Apalagi, tantangan kehidupan kedepan, semakin ketat dan butuh ketrampilan khusus, untuk bisa bersaing di dunia kerja,” ungkapnya. (ned)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *