Kementerian ATR/BPN Gelar Donor Darah Peringati HANTARU 2025

Kementerian ATR/BPN Gelar Donor Darah Peringati HANTARU 2025.(ist)

Jakarta, Rakyat Sumbar– Dalam rangka memperingati Hari Agraria dan Tata Ruang (HANTARU) Tahun 2025, Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menggelar kegiatan donor darah di Aula Prona, Kantor Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Rabu (1/10/2025).

Sekretaris Jenderal Kementerian ATR/BPN, Pudji Prasetijanto Hadi, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan cerminan semangat HANTARU yang tidak hanya berorientasi pada urusan agraria dan tata ruang, tetapi juga menumbuhkan nilai-nilai kemanusiaan dan kepedulian sosial.

“Marilah kita jadikan kegiatan donor darah ini sebagai bagian dari pengabdian kita, sejalan dengan semangat HANTARU untuk membangun negeri dengan kepedulian dan kebersamaan,” ujar Pudji saat membuka kegiatan tersebut.

Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata kontribusi insan Kementerian ATR/BPN dalam mendukung misi kemanusiaan sekaligus mempererat solidaritas antarpegawai.(*)