rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Kakankemenag Padangpariaman Tinjau Pelaksanaan Ujian Madrasah

Kakankemenag Padangpariaman Tinjau Pelaksanaan Ujian Madrasah

Padangpariaman, rakyatsumbar.id– Memasuki hari ke-2 pelaksanaan Ujian Madrasah secara serentak, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Padang Pariaman, H. Syafrizal, lakukan monitoring dan evaluasi pada tiga) Madrasah, Selasa (22/3/2022).

Kegiatan berawal di MAN 1 yang berlokasi di Lubuk Alung. Bersama Kepala MAN 1, Amrizon, beserta jajaran, Kakankemenag menyaksikan pelaksanaan Ujian Madrasah menggunakan Aplikasi Blended Learning.

Dengan aplikasi ini, tim pengawas bahkan Kakankemenag bisa memantau langsung proses dan progres ujian siswa.

“Pandemi Covid-19 memaksa kita untuk melek teknologi. Salah satunya Aplikasi Blended Learning.”

“Aplikasi ini memberikan akses kepada pengawas hingga pejabat untuk menyaksikan proses ujian siswa secara real time,” ujar Amrizon.

“Aplikasi ini juga menampilkan jawaban yang benar dan yang salah.”

“Tidak hanya itu, kita juga bisa menyaksikan nilai yang diperoleh siswa. Setelah ujian selesai, pengawas dapat langsung mengunduh nilai dalam bentuk dokumen excel yang selanjutnya akan sampai kepada guru bidang studi,” tutup Amrizon.

Perjalanan berikutnya, Kakankemenag mengunjungi MTsN 2 di Pauh Kambar. Kepala MTsN 2 Zaitul Makmur beserta jajaran ikut mendampingi.

Ujian Berbasis Komputer ini, berlangsung di dua Laboratorium Komputer dengan pembagian lima sesi.

“Pelaksanaan ujian di MTsN mungkin yang paling lama yaitu mencapai 11 hari.

“Pasalnya, kami membagi siswa dalam 5 (lima) sesi yang dilaksanakan dua Laboratorium Komputer.”

“Selama ujian berlangsung, siswa kelas X dan XI tidak diliburkan dan tetap mengikuti kegiatan belajar seperti biasa. Pasalnya, lokasi ruang kelas terpisah dengan ruangan ujian,” tutur Zaitul Makmur.

Lokasi terakhir yang dikunjungi H. Syafrizal yaitu MTsN 3 di Kampung Dalam. Pada sekolah ini ada kendala teknis pada listrik dan sinyal internet.

Siswa Harus Tenang Ikuti Ujian

Dalam arahan dan pembinaannya, Kakankemenag berpesan kepada siswa di setiap madrasah agar tenang dan fokus dalam mengerjakan soal demi soal. Katanya, tidak perlu terburu-buru dalam menjawab.

Kepada panitia dan pengawas, Kakankemenag berpesan agar senantiasa menjaga suasana ujian yang tenang.

Ia mengimbau, pengawas untuk selalu menjaga agar siswa tidak berbuat curang selama ujian.

“Kami mengimbau agar pengawas jeli memperhatikan gerak-gerik siswa selama ujian.”

“Hindari siswa untuk berbuat curang. Jika ada yang mengalami kendala teknis, segera dibantu agar tidak merusak fokus siswa tersebut,” pungkasnya. (ri)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *