Kelas Dunia, BRI Jadi Bank Terbaik di Indonesia Versi The Banker
Direktur Utama BRI Sunarso.
Jakarta, rakyatsumbar.id – Kinerja apik PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. kembali mendapatkan pengakuan dunia internasional.
Media perbankan dan ekonomi ternama dunia yang bermarkas di London, The Banker menobatkan BRI sebagai bank terbaik di Indonesia dalam daftar Top 1000 World Banks 2022.
Adapun secara global, media (The Banker) yang telah menjadi sumber informasi perbankan yang kredibel sejak tahun 1926 tersebut menempatkan BRI pada peringkat ke-104.
Di mana peringkat tersebut naik signifikan dari pencapaian tahun lalu yang berada di posisi ke-131 dunia.
Dalam situs resminya The Banker melakukan pemeringkatan Top 1000 World Banks 2022 mengacu pada pencapaian kinerja keuangan pada 2021.
Terkait penghargaan tersebut, Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan BRI berhasil menjaga kinerja positif dan terus bertumbuh di tengah kondisi ekonomi yang menantang di tengah hadangan pandemi Covid-19.
Hal itu, lanjut dia, menunjukkan bahwa BRI berhasil memberi makna kepada seluruh stakeholders-nya melalui penciptaan economic dan social value.
“Kami berterima kasih kepada The Banker karena telah menilai kinerja kami secara objektif dan transparan.”
“Hal ini membuktikan BRI berhasil dan mampu secara konsisten menjaga fundamental kinerja tetap dapat tumbuh secara sehat, kuat, dan berkelanjutan di tengah kondisi krisis ekonomi.”
“Tak lupa, saya katakan bahwa prestasi ini berkat kerja keras seluruh Insan BRILian (pekerja BRI) dan akan menjadi suntikan semangat untuk selalu memberi makna bagi Indonesia,” ujarnya menekankan.
Sunarso juga mendedikasikan penghargaan ini kepada seluruh pelaku UMKM di Indonesia sebagai tulang punggung perekonomian nasional.
Sunarso juga menegaskan bahwa BRI akan terus fokus untuk terus memberdayakan dan mengedukasi UMKM.
“UMKM di Indonesia sangat membutuhkan edukasi secara konsisten dan berkelanjutan dari pada advokasi.”
“Oleh karenanya, BRI saat ini dan ke depan akan semakin fokus untuk memberdayakan dan mengedukasi pelaku usaha di segmen UMKM tersebut,” tegasnya.
2021 Sebagai Tahun Luar Biasa
Sementara itu dalam situs resminya, The Banker, mengatakan analisa pihaknya menunjukkan pada 2021 adalah tahun yang luar biasa bagi industri perbankan global.
Karena di luar ekspektasi kembali mampu bangkit dari krisis karena pandemi.
Dalam riset tersebut, terdapat beberapa faktor yang di jadikan penilaian oleh The Banker. Di antaranya yakni dari jumlah Modal Tier 1, asset, keuntungan sebelum pajak serta ROA.
“Dengan hasil yang memecahkan rekor dalam jumlah modal secara tier, aset, dan profitabilitas.”
Yang penting, tingkat kredit macet menurun secara substansial, bertentangan dengan ekspektasi akhir 2020,” tulisnya.
The Banker menegaskan bank-bank terbesar di dunia telah melewati pandemi Covid-19 dengan lebih kuat dan lebih tangguh serta berhasil membangun basis modal dan aset tier 1 mereka.
Agregat 1000 bank terbesar tier 1 secara modal telah melampaui nilai US$10 triliun untuk pertama kalinya dalam sejarah peringkat The Banker’s Top 1000 World Banks.
Hal ini menunjukkan bahwa sistem perbankan global memiliki kapitalisasi yang lebih baik dari pada sebelumnya.
Selain itu, total agregat aset telah menembus US$150 triliun untuk pertama kalinya menjadi $154,21 triliun.
Laba industri perbankan dunia pun mengalami pertumbuhan yang sehat.
Dengan laba sebelum pajak secara agregat mencapai rekor US$1,44 triliun. Meningkat 53,7% secara tahunan. (adv)