rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Hafal Alquran 30 Juz, WBP Rupajang Diapresiasi Gubernur Sumbar

Hafal Alquran 30 Juz, WBP Rupajang Diapresiasi Gubernur Sumbar

Gubernur Sumbar Mahyeldi menyerahkan penghargaan kepada Budiman, WBP Rupajang yang ikut proses wisuda Tahfiz Qur'an PonpesMU Kauman Padangpanjang

Jika anak pesantren bisa hafal Alqur’an hingga 30 juz, mungkin hal itu sudah biasa. Tetapi, saat seorang narapida yang sedang menjalani hukuman bisa hafal 30 juz Alquran, tentu hal itu suatu prestasi yang luar biasa dan itu ditemukan di Rutan Kelas II Padangpajang.
Program pembinaan mental dan keagamaan yang dilaksanakan Rutan Kelas IIB Padangpanjang (Rupajang), mulai membuahkan hasil. Salah satunya, dengan ikutnya Dua Warga Binaan (WBP) Rupajang pada wisuda hafiz yang dilaksanakan Pesantren Muhammadiyah Kauman Padangpanjang, Sabtu (10/04/2021).
Dua WBP tersebut, masing-masing Budiman Muhammad Nur mampu hafiz 30 juz dan Fauzi Rahman hafiz 4 jus dan mendapat apresiasi yang luar biasa dari Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah, yang mewisuda 128 lulusan Pondok Pesantren Muhammadiyah Kauman Padangpanjang.
“Saya menyampaikan apresiasi kepada seluruh santriwan dan santriwati yang mengikuti wisuda hari ini. Terkhusus kami sampaikan kepada Karutan Padangpanjang yang telah berhasil mengantarkan anak didiknya untuk bisa ikut wisuda hari ini, apalagi 30 jus lagi. Ini sangat luar biasa. Sebuah prestasi hari ini untuk Sumatera Barat di kancah Nasional,” kata Mahyeldi.
Sebagai penghargaan, lanjut Mahyeldi, Gubernur Sumatera Barat itu akan memberikan reward kepada wisudawan yang hafiz 30 juz sebesar Rp1,5 juta, termasuk juga santri dari Rutan Kelas IIB Padangpanjang.
Sementara itu, Ketua Harian Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumatra Barat, Solsafat, M.Ag juga menyampaikan apresiasinya terhadap Rutan Kelas IIB Padangpanjang yang menjadi cabang Pondok Pesantren Muhammadiyah Padangpanjang dan juga memberikan rewar Rp1 juta kepada masing-masing hafiz yang mampu hafal Alqur’an 30 juz.
“Karena merasa ilmunya santriwan Budiman ini lebih tinggi dari pada saya. Maka dari itu saya harus hormat,” ungkap Solsofat seraya mencium tangan Budiman, usai penyerahan reward.
Kepala Rutan Kelas IIB Padangpanjang Rudi Kristiawan,A.Md.IP,SH,MM usai prosesi wisuda menyebutkan, Rutan Kelas IIB Padangpanjang (Rupajang) sebagai cabang Pondok Pesantren Muhammadiyah Kauman Padangpanjang yang telah disahkan sejak 25 Februari 2021 lalu, sehingga santri di Rupajang juga mengikuti kegiatan wisuda tahfiz yang dilaksanakan PonpesMU Kauman.
“Untuk wisuda tahun ini, kita mengirimkan dua lulusan, yakni Budiman Muhammad Nur mampu hafiz 30 juz dan Fauzi Rahman hafiz 4 jus. Kedepannya, kita akan lebih tingkatkan lagi jumlah lulusannya dan jumlah juz yang mampu di hafal. Target kita, banyak yang mampu hafiz 30 juz Alquran,” sebut Rudi.
Untuk kegiatan wisuda sendiri, lanjut Rudi, dua WBP yang ikut kegiatan wisuda tersebut sudah mendapat izin dari Kanwil dan Kadivpas Kemenkumham Sumatera Barat serta sudah melalui proses sidang TPP Rutan Padangpanjang.
“Kita juga melakukan pengawalan ketat dari petugas serta tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19,” sebut Rudi. (ned)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *