rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Ditpamobvit Polda Sumbar Selenggarakan Vaksinasi Presisi

Ditpamobvit Polda Sumbar Selenggarakan Vaksinasi Presisi

Padang, Rakyat Sumbar.ID — Polda Sumbar terus mengupayakan peningkatkan capaian vaksinasi di wilayah. Upaya itu dilakukan dengan cara menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 secara masif melalui satuan kerja (Satker) masing-masing.

“Direktorat Pengamanan Objek Vital (Ditpamobvit) menyelenggarakan vaksinasi gratis di Sentra Pasar Raya (SPR) Padang, Rabu (6/10),” kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombespol Stefanus Satake Bayu Setianto.

Ia melanjutkan, pelaksanaan vaksinasi itu berdasarkan instruksi Kapolda Sumbar Irjenpol Teddy Minahasa Putra, agar setiap Satker di Polda Sumbar, membantu program pemerintah demi penangana Covid-19.

“Pelaksanaan vaksinasi ini menggandeng komunitas di Kota Padang, untuk membantu meningkatkan capaian vaksinasi di Sumbar,” ungkap Satake Bayu,

Menurut Satake Bayu, sasaran vaksinasi di SPR Padang adalah pedagang, sopir angkutan kota (Angkot) serta masyarakat yang beraktivita di kawasan Pasar Raya Padang.

“Target vaksinasi sebanyak seribu orang. Selain itu juga ada penyerahan Sembako kepada warga yang memang layak menerimanya yang sudah disediakan panitia,” ucap Satake Bayu.

Ia menyampaikan, vaksinasi ini dilaksanakan untuk terciptanya herd immunity atau kekebalan tubuh demi memutus pandemi Covid-19 yang masih mewabah hingga saat ini.

“Namun, kami tetap mengimbau masyarakat supaya terus menerapkan protokol kesehatan (Prokes) secara ketat dan disiplin, sehingga bisa terhindar dari virus Covid-19,” sebutnya.

Sementara itu, Dirpamobvit Polda Sumbar, Kombespol Ardian Indra Nurinta, mengatakan, pelaksanaan vaksinasi gratis ini bekerja-sama dengan sejumlah komunitas. Sinergi  perlu dilakukan untuk memutus Covid-19.

“Komunitas itu diantaranya Artha Graha Peduli, Sentra Pasar Raya (SPR), Graha Buana Propertindo, Komunitas Pedagang Pasar, Asosiasi Pedagang Emas dan Permata Indonesia, dan komunitas angkutan kota (Angkot),” ucapnya.

Ia menyebutkan, target vaksinasi Presisi Polri ini adalah seribu orang. Namun, apabila minat vaksinasi masyarakat sangat antusias, maka pihaknya akan menyelenggarakan kembali.

“Vaksinasi massal untuk memutus mata rantai penularan Covid-19. Vaksinasi ini merupakan program pemerintah untuk penanganan Covid-19, makanya Polda Sumbar melaksanakan vaksinasi ini,” pungkasnya.

Pelaksanaan vaksinasi tersebut ditinjau oleh Wakapolda Sumbar Brigjenpol Edi Mardianto, didampini Dirsamapta Kombespol Achmadi, sambil menyerahkan paket Sembako. (byr)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *