rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Angkat Lubang Tambang Soero, Disa Febriani Raih Juara Harapan 2 Lomba Video Feature

Angkat Lubang Tambang Soero, Disa Febriani Raih Juara Harapan 2 Lomba Video Feature

Salah satu potongan video feature karya Disa Febriani Putri

Padangpanjang, rakyatsumbar.id— Anggota Komunitas Seni Kuflet Padangpanjang Disa Febriani Putri berhasil meraih Juara Harapan 2 Lomba Video Feature.

Pada lomba yang dilaksanakan Badan Pelestarian Kebudayaan Wilayah 3  (BPK3) Sumbar, dengan judul film Lubang Tambang Soero.

Disa Febriani Putri mengatakan, film ini menceritakan tentang sebuah kota kecil peninggalan tambang batubara, tepatnya Kota Sawahlunto.

Kota tersebut memiliki objek bersejarah bekas tambang yaitu Lubang Tambang Soero.

“Lubang ini memiliki daya tarik tersendiri.Hampir semua pengunjung tertarik datang karena kisah mistisnya.Terdapat banyak peristiwa masa kolonial Belanda di dalamnya,” sebut Disa.

“Ketika berkunjung wisatawan akan merasakan aura yang beda.Wisata sejarah ini merupakan salah satu sarana untuk promosi Kota Sawahlunto,” paparnya.

Disa menambahkan, proses awal pembuatan feature ini berawal dari gagasannya yang juga berasal dari Kota sawahlunto.

Dimana, dia dari kecil sudah mengetahui tentang peninggalan dan sejarah dari Kota Sawahlunto hingga menjadi warisan Dunia.

“Dengan riset mendalam tentang sejarah pertambangan batubara Ombilin. Tahap riset dilakukan dengan fleksibel dan mengumpulkan semua data yang terkait sesuai dengan fakta dan tidak ada rekayasa,” sebutnya.

Disa Febriani Putri yang sekaligus  menulis naskah dan Sutradara dalam film ini sangat bangga sebagai Anak Kota Arang Sawahlunto karena termotivasi untuk mengeksplor tentang WTBOS dalam karya- karya. (ned)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *