Padang Aro, rakyatsumbar.id–Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Kabupaten Solok Selatan menjadi salah wujud sinergitas lintas sektor. Sebab, upacara peringatan dihadiri mulai dari jajaran Pemerintah Kabupaten, TNI, Kejaksaan Negeri, tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama serta lainnya.
Upacara dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Solok Selatan, Selasa (10/07/2025) pagi, dilanjutkan dengan syukuran di Aula Sarantau Sasurambi di lokasi yang sama.
Wakil Bupati Solok Selatan H. Yulian Efi mengatakan institusi Polri, khususnya di Solok Selatan telah menunjukkan dedikasi dan pengabdian yang luar biasa sesuai dengan porsinya dan berkolaborasi bersama pemerintah dan unsur lainnya untuk memastikan pembangunan di kabupaten berjalan lancar.
“Tidak hanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga dalam mendukung pembangunan nasional, termasuk di daerah kita di Solok Selatan,” kata H Yulian Efi dalam sambutannya pada Syukuran Hari Bhayangkara.
Pemerintah kabupaten, lanjutnya, menyadari bahwa keamanan dan ketertiban masyarakat merupakan pondasi bagi pembangunan. Untuk itu Forkopimda, sebagai forum pimpinan daerah, bersama-sama menjaga hal tersebut.
“Sebagai pemerintah daerah, kami pun akan terus mendukung dan mengajak seluruh lapisan untuk ikut serta dan berperan aktif dalam menjalankan program pembangunan di Kabupaten Solok Selatan sesuai dengan porsi dan tupoksi masing-masing,” ungkapnya.
Wabup berpesan untuk menjadikan Hari Bhayangkara sebagai titik penguat komitmen bersama untuk menjaga stabilitas, meningkatkan pelayanan publik dan menumbuhkan rasa aman serta nyaman di tengah masyarakat.
Sementara itu, Kapolres Solok Selatan AKBP M Faisal Perdana menyebut bahwa hari ulang tahun Polri ini mencerminkan kedekatan dengan masyarakat dan menunjukkan komitmen institusi tersebut untuk terus berbenah dan menjadi pengayom masyarakat.
“Menumbuhkan sinergitas yang dilaksanakan seluruh jajaran Polri di setiap satuan kewilayahan menjadi ungkatan tekad Polri utnuk terus konsisten mempererat kemitraan dengan masyarakat,” tuturnya.
Selain itu, kegiatan ini juga digunakan sebagai salah satu saran untuk menyerap aspirasi dan keinginan masyarakat dalam upaya perbaikan prima Polri ke depannya. (juf)