Dihadiri Kepala Kemenag, Siswa Kelas XII MAN 2 Solok Selatan Gelar Tasyakuran

Kepala Kemenag Solok Selatan Fitriyoni, SH. MH, Kepala MAN 2 Solok Selatan Almudaris, Ketua Komite Sekolah Jon Malthos Ahda,SP,

Padang Aro, rakyatsumbar.id–Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok Selatan, Fitriyoni,SH.MH menghadiri kegiatan tasyakuran Kelas XII angkatan ke 28 di Madrasah Aliyah Negeri (MAN)  2 Kabupaten Solok Selatan, di laksanakan di halaman sekolah tersebut, Selasa (15/04/2025).

Kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Solok Selatan Fitriyoni,SH, MH menyampaikan ucapan apresiasi kepada kepala Madrasah dan panitia Tasyakuran MAN 2 Solok Selatan dan telah sukses melaksanakan acara ini.

“Alhamdulillah kegiatan berjalan baik dan lancar dan kepada seluruh siswa-siswi kelas XII kalau sudah tamat lanjutan pendidikan kejenjang berikutnya dan jangan sampai disini saja. Karena pendidikan sebagai modal hidup yang sangat berharga, semakin tinggi pendidikan seseorang semakin luas wawasan dan semakin tinggi penghargaan masyarakat terhadap kita,” ujar Fitriyoni di hadapan para orang tua,tamu dan undangan MAN 2 Solok Selatan.

Sementara itu. Kepala MAN 2 Solok Selatan Almudaris menyampaikan terima kasih kepada panitia  dan seluruh majelis guru yang telah bersusah payah menyelenggarakan kegiatan Tasyakuran ini.

Almudaris juga pesan  kepada Siswa-siswi kelas XII,untuk terus belajar dan terus mengembangkan potensi diri terutama di bidang pendidikan.

Cari keterampilan dan kuasai teknolgi dan manfaatkan untuk kebaikan jangan menjadi korban teknologi,dan jangan pulah menjadi penjahat teknologi yang memanfaatkan teknologi untuk kegiatan negatif,hal ini kembali pulang kepada siswa-siswi.

“Pada hari ini kami kembalikan seluruh anak-anak didik kepada orang tua,yang telah kami tempah dan kami asuh selama 3 tahun yang lalu dengan berbagai ilmu dan keterampilan orang tua,harapan kami kepada seluruh orang tua motivasi dan sokongla seluruh kegiatan anak selagi kegiatan itu baik,” tutup Almudaris.

Acara Tasyakuran ini berjalan lancar dan hikmah dengan berbagai rangkaian acara mulai dari pembukaan dan bacaan ayat suci Alquran sampai pemasangan medali, serta penampilan bakat siswa-siswi mulai dari kelas X,XI serta siswa-siswi kelas XII itu sendiri

Turut hadir Penyelenggara Zakat dan wakaf, Yusriadi, S.Th.I, Ketua Komite, Jhon Martos, SP, Wali Nagari Lubuk Gadang beserta perangkat dan Kepala Sekolah, SD, MIN, MTsN,SMP dan SMA serta orang tua murid, majelis kelas XII dan majelis guru,pegawai serta  tamu undangan lainya. (juf)