Padangpariaman, rakyatsumbar.id—Ada yang menarik pada kunjungan Hari Kedua Safari Ramadan Tim 1 dibawah pimpinan Bupati Padangpariaman Jon Kenedy Azis.
Pasalnya, saat mengunjungi Mesjid Raya Kapalo Hilalang Nagari Kapalo Hilalang Kecamatan 2 x 11 Kayu Tanam, Senin (10/03/2025) malam.
Bupati Padangpariaman yang akrab disapa JKA itu, didaulat mengimami salat Isa berjamaah. Alhasil jadilah dalam, kesempatan ituJKA langsung bertindak mengimami Salat Isya berjamaah.
Di hadapan para jemaah yang hadir John Kenedy Azis meminta dukungan dan doa dari para jamaah untuk membangun Padangpariaman secara bersama.
“Banyak cara yang harus kita lakukan, di tengah kondisi efisiensi anggaran, mohon dukungan dan doa dari dunsanak ambo di Kapalo Hilalang,” pintanya.
JKA juga mengutarakan kekhawatirkannya terhadap perkembangan daerah Padangpariaman akhir-akhir ini, khususnya terkait maraknya kasus kekerasan seksual terhadap pada anak dan penyakit masyarakat lainnya.
Dimana katanya dalam jangka waktu 2 bulan ini saja terjadi kurang lebih 13 kasus kekerasan seksual di Padang Pariaman, dalam 11 kecamatan itu belum termasuk wilayah Polres Pariaman.
“Korbannya adalah anak anak kita umur berkisar 10 tahun. Mirisnya yang menjadi pelaku itu Saudara kita juga yang berumur 60 tahunan. Oleh karena itu mari kita jaga anak anak cucu kita harapan bangsa harapan Padangpariaman,” ingatnya.
Menurutnya, jelas menjadi tanggung jawab kita bersama, antara orang tua, ninik mamak, alim ulama, pemerintah, aparat kepolisian, Ormas dan NGO tak semata mata hanya urusan pemerintahan saja.
“Penggunaan Gedged di kalangan anak juga perlu diatur, karena itu tidak baik untuk perkembangan anak anak,” pintanya.
Sementara itu Wali Nagari Kapalo Hilalang Endrizal menyebutkan, pemerintahan nagari bersama masyarakat Nagari Kapalo Hilalang siap mendukung dan mensukseskan visi misi Bupati Padangpariaman.
Dilain pihak tokoh masyarakat Septiansyah melaporkan. bahwa Nagari Kapalo Hilalang memiliki banyak potensi yang sangat besar, ada pertanian, ada perkebunan, industri, pariwisata dan yang lebih fenomenal kawasan pendidikan Tarok City.
“Tentunya besar harapan kami potensi itu menjadi skala prioritas dan butuh sentuhan dari Pemerintah Daerah, Provinsi bahkan Pemerintah Pusat,” harapnya.
Pada kesempatan itu,JKA Juga menyerahkan bantuan pembangunan Mesjid dan bantuan pakek alquran, serta bantuan yang tunai dari BanK Nagari, bantuan dari BAZNAS dan bantuan dari Kemenang Padang Pariaman dan direktur PDAM. (ris)