Perumda AM Padang Lakukan Perbaikan Pipa Bocor di KM 19 Bypass
Kebocoran pipa di kawasan KM 19 Bypass, Petugas Perumda AM berjibaku melakukan perbaikan.
Padang, rakyatsumbar.id – Perumda Air Minum Kota Padang bergerak cepat mengatasi kebocoran pipa yang terjadi di kawasan Bypass KM 11 Padang.
Kebocoran pipa sendiri sejatinya merupakan hal yang lumrah dan bisa terjadi kapan dan di mana saja.
Upaya perbaikan langsung di lakukan sebagai upaya meminimalisir dampak dari pemutusan sementara jaringan ke pelanggan.
Humas Perumda AM Padang, Ardie Zein mengatakan, saat ini terjadi kebocoran pipa DN 300 PVC yang terjadi di KM 19 KM Padang. Saat ini menurutnya petugas sedang berjibaku melakukan perbaikan.
“Saat ini petugas kami sedang melakukan perbaikan di lapangan.”
Pengerjaan dilakukan Sabtu (21/9/2024) mulai pukul 21.00 WIB,” ujarnya Sabtu (21/9/2024) malam.
Ia menambahkan, saat perbaikan ada beberapa daerah yang mengalami gangguan suplai air.
Daerah tersebut adalah Komplek Zona Asri Sungai Bangek, Anak Air, Lubuk Buaya.
Selanjutnya, Komplek Monang, Rahaka, Mega Permai, Padang Sarai dan sekitarnya.
“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Disarankan kepada pelanggan, jika air di rumah masih mengalir agar menampungnya ke wadah yang lain.”
“Sehingga tidak terjadi kelangkaan air bersih,” pungkasnya. (rif)