Forikan Kota Solok Juara I Lomba Masak Serba Ikan Menu Balita
Solok, rakyatsumbar.id—Tim Forikan Kota Solok berhasil menjadi yang terbaik dalam sejumlah lomba pada ajang Forikan tingkat Sumbar tahun 2024. Kontingen Kota Solok bahkan menyabet juara satu di berbagai perlombaan yang berlangsung dari 29-31 Agustus 2024 di Gedung Rohana Kudus, Kota Padang.
Tim Forikan Kota Solok yang diketuai Ny. Zulmiyetti Zul Elfian berhasil meraih juara I pada Lomba Masak Serba Ikan Menu Balita, Bazar Aquascape. Kemudian juara I pada lomba Kelompok Pengolahan dan Pemasaran (Pohlahsar) yang diwakili Poklahsar Kimka.
Kemudian, Kota Solok juga meraih harapan I pada lomba masakan ikan menu keluarga. Dengan hasil itu, tim Forikan Kota Solok akan mewakili Sumatra Barat pada sejumlah lomba tingkat nasional pada tahun 2025 mendatang.
Piala dan penghargaan lomba Forikan Sumbar diterima Wakil Ketua Forikan Kota Solok, Ny. Dona Ramadhani Kirana Putra, Sabtu (31/8).
Ikut mendampingi Kepala Dinas Pertanian, Zulkifli dan Kepala Dinas Pangan, Ade Kurniati selaku pengarah beserta jajaran pengurus Forikan Kota Solok.
Pada tahun 2024, Forikan Provinsi Sumatera Barat difasilitasi Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Barat menyelenggarakan berbagai kegiatan. Mulai dari rakor seluruh pengurus Forikan, hingga berbagai lomba.
Lomba yang digelar diantaranya, lomba masak serba ikan, lomba masak ikan gariang, bazar olahan okan. Kemudian, bazar ikan hias dan aquascape, lomba mewarnai untuk TK, serta pengujian formalin untuk olahan ikan dan pemberian paket olahan ikan.
Pengarah Forikan Kota Solok, H. Zulkifli mengapresiasi kerja keras kontingen Forikan Kota Solok. Persiapan yang matang dan pelaksanaan lomba yang maksimal memberikan hasil yang memuaskan.
“Persiapan yang dilakukan cukup baik, jauh sebelum dilaksanakannya lomba. Semua keberhasilan ini merupakan kerja tim yang solid, jadi untuk tim diucapkan terima kasih atas kerja kerasnya dan selamat untuk semua,” ungkap Zulkifli. (wel)