Danramil Padang Timur: Jaga Kamtibmas Jelang Idulfitri
Padang, rakyatsumbar.id – Danramil 02 Padang Timur, Mayor Inf. Sucipto, meminta warga setempat menjaga keamanan, ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
“Mari sama-sama kita jaga Kamtibmas jelag Idulfitri 1443 Hijriah ini,” kata Sucipto, di Masjid Mardhiyaani, Ganting Parak Gadang, Padang Timur, Padang, Sabtu, (30/4) 19.45 WIB.
Ia menyampaikan, Kamtibmas kondusif sangat penting agar masyarakat nyaman dan akan saat merayakan Idulfitri.
“TNI, Polri memberikan pengamanan kepada warga yang mudik. Masyarakat agar mengecek kendaraan sebelum mudik,” ucapnya.
Sucipto mengingatkan warga jika mudik supaya memastikan rumah dalam keadaan terkunci rapi.
“Antisipasi kejahatan perlu juga dilakukan sehingga mudil lebaran tidak ada yang was was,” ulasnya.
Ia menambahkan, pada masa pandemi Covid-19 kondisi kesehatan sangat penting, maka masyarakat harus menerapkan pola hidup sehat.
“Salah satunya dengan rajin berolahraga, dan memakan makanan yang bergizi,” ungkap Sucipto. (byr)