Padang, Rakyatsumbar.id– Banyaknya korban jiwa akibat erupsi Gunung Semeru di Jawa Timur pada Minggu (5/12/2021) hingga pukul 17.30 membuat simpati banyak pihak. Berbagai aksi sosial di galang sekedar meringankan beban korban yang selamat dari erupsi gunung tersebut.
Menggandeng ACT Sumbar, Lanud Sutan Syahrir, Gebu Minang Sumbar, PPM Sumbar bersama wanita Koperasi IKA Boga Kota Padang, mantan Walikota Padang Fauzi Bahar menggalang bantuan dengan menargetkan lima ton Randang yang dikirim ke lokasi bencana alam.
Hal ini diungkapkan Fauzi Bahar saat melakukan jumpa pers dengan sejumlah awak media, Senin (6/12/2021).
“Mari kita berdonasi untuk saudara-saudara kita yang berada di Kabupaten Malang dan Lumajang, Jawa Timur yang terpapar oleh erupsi Gunung Semeru. Saat gempa 30 September 2009 lalu, mereka membantu kita. Saya sangat merasakan apa yang sedang mereka alami, karena saya pernah mengalami bencana alam,” ucapnya, Senin (6/12)
Lebih lanjut, Fauzi Bahar menjelaskan, dipilihnya Randang untuk dikirimkan Ke lokasi bencana, karena Randang dapat bertahan selama tiga minggu. Oleh karena itu, ia mengajak masyarakat Sumbar untuk menyumbangkan sedikit rezekinya melalui rekening donasi ATC Sumbar di VA BNI 8660291020040237.
“Setiap bantuan yang dikirim ke rekening tersebut, akan kita belikan rendang untuk dikirimkan ke Lumajang dan Malang. Target kita terkumpul lima ton Randang dengan rentang waktu selama tiga minggu ke depan,” tambahnya.
Lebih lanjut, Fauzi Bahar sangat mendukung jika ada masyarakat Sumbar ingin mengirimkan Randang langsung melalui ATC Sumbar.
“Kita sangat dukung sekali jika ada kelompok masyarakat yang mengirimkan Randang produksi mereka. Bayangkan jika satu RW masing-masing yang ada di Kota Padang turut membantu, tentu target Randang yang akan di kirim melebihi lima ton. Saya pribadi menyumbang 50 kg Randang,” jelasnya.
Brand Manager ACT Sumbar Aan Saputra dalam kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih atas usaha bersama dalam menggalang bantuan untuk warga
Kecamatan Lumajang dan Kecamatan Malang yang terpapar erupsi Gunung Semeru.
“Kami sangat berterimakasih atas usaha penggalangan dana untuk pengiriman Randang bagi warga Lumajang dan Malang ini. Pada saat itu tim ATC sudah berada di lokasi bencana dalam menyalurkan bantuan. Dengan tambahan kiriman rendang dari Sumatera Barat, kita berharap dapat meringankan beban para pengungsi,” tutupnya. (endang)