Civitas STAI Imam Bonjol Padangpanjang Gelar Buka Puasa Bersama
Padangpanjang, rakyatsumbar.id—Meskipun masih dalam suasana pandemi Covid-19, tidak menyurutkan civitas Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Imam Bonjol Padangpanjang, untuk mengikuti kegiatan buka puasa bersama di kampus setempat, Sabtu (01/05/2021).
Ketua STAI Imam Bonjol Padangpanjang Drs.Aziz Chan Bahar,M.Pd mengatakan, kegiatan buka puasa sebagai bentuk jalinan silaturahmi antara pengelola, dosen, alumni dan mahasiswa sudah menjadi agenda rutin STAI Imam Bonjol setiap tahunnya.
“Alhamdulilah, setelah sempat terhenti di tahun kemarin, karena adanya PSBB. Tahun ini, kita kembali bisa berkumpul melaksanakan buka puasa bersama sambil bersilaturahmi,” sebut Aziz Chan Bahar.
Disampaikannya, sebagai salah satu lembaga perguruan tinggi di Kota Padangpanjang, STAI Imam Bonjol terus memberikan kontribusinya, baik dari segi pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Dimana, banyak alumni STAI Imam Bonjol yang mengabdi di lembaga pemerintahan dan sebagai penulis.
“Disini, kita juga ikut bergabung Erman St. Marlaut sebagai owner dari Mimbar Pos, ada juga Muhammad Subhan yang berhalangan hadir, ada juga mahasiswa yang aktif di lembaga-lembaga pendidikan Alquran dan pendidikan formal lainnya,” sebut Aziz Chan.
Sementara itu, Asrizialis,S.Sos,MM,M.Pd,M.Si,MH, M.Sn dalam tausiahnya menyebutkan, rentang waktu untuk mengenyam bangku pendidikan tidak ada batasnya, termasuk juga mahasiswa STAI Imam Bonjol yang berasal dari berbagai kalangan, niatnya kesini tentu untuk menimba ilmu dan menambah wawasan.
“Tidak ada batasannya dalam menuntut ilmu, apalagi disini juga ada sejumlah walinagari dan pak jorong yang kuliah, ada wartawan, ada guru dan banyak profesi lainnya. Mudah-mudahan, ilmu yang diperoleh disini, juga bisa diaplikasikan di tempat kerja masing-masing dalam menyebarkan dakwah,” sebut pria yang menjabat Walinagari Cubadak dan juga tercatat sebagai Dosen di STAI Imam Bonjol Padangpanjang itu.
Usai mendengarkan kultum, yang dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama. Semua terlihat membaur dan tidak nampak batasan antara dosen dan mahasiswa, maupun antara atasan dan bawahan, larut dalam suasana kebersamaan dan kekeluargaan. (ned)