rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » Tidak Terbukti Ricuh, WR3 Unand Tutup Munas ke XIV BEM-SI dalam Suasana Penuh Keakraban

Tidak Terbukti Ricuh, WR3 Unand Tutup Munas ke XIV BEM-SI dalam Suasana Penuh Keakraban

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Unand Dr. Ir. Insannul Kamil menutup secara resmi Munas XIV Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia di Unand

Padang, rakyatsumbar.id–Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Universitas Andalas (Unand) Dr. Ir. Insannul Kamil menutup secara resmi Musyawarah Nasional (Munas) XIV Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM-SI) dengan teman Kreasi Nyata Pemuda Indonesia Sebagai Agent of Change dalam Bingkai Berdemokrasi di Era Society 5.0 yang berlangsung sejak 28 Maret sampai 3 April tahun 2021.
Dalam sambutannya, Insannul Kamil mengatakan, Munas yang diikuti sekitar 260 BEM Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta Seluruh Indonesia, tentunya telah berhasil memilih koordinator Pusat, Wilayah dan Koordinator Isu masa kepengurusan BEM SI Periode 2020 – 2021.
Program kerja BEM SI ke depan akan penuh dengan tantangan-tantangan baru seiring dengan transformasi digital yang telah memaksa seluruh manusia penghuni bumi ini untuk mampu beradaptasi dengan cepat.
Rektor Unand Prof. Yuliandri dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan oleh Wakil Rektor III, sangat mengapresiasi pelaksanaan Munas XIV Tahun 2021 di kampus UNAND dan berpesan kepada seluruh delegasi Munas BEM SI XIV untuk selalu melakukan kreativitas dan inovasi untuk secara bersama-sama membawa Indonesia keluar dari pandemi Covid-19.
“Mahasiswa haruslah selalu menjadi garda terdepan dalam kemajuan kehidupan berbangsa dan bernegara. Penghormatan Unand kepada Gubernur dan Kapolda beserta jajarannya yang sudah memberikan perhatian lebih agar Munas BEM SI XIV di Padang berjalan dengan aman dan nyaman,” sebut rektor.
Prof. Yuliandri juga menyampaikan terima kasih kepada wakil dekan bidang kemahasiswaan beserta staf tingkat universitas dan fakultas, ketua pelaksana, presiden dan wakil presiden BEM KM Unand beserta kabinetnya atas terselenggaranya kegiatan Munas dengan baik di kampus Limau Manis Universitas Andalas.
“Selamat juga kepada semua delegasi untuk kembali ke rumah dan perguruan tinggi masing-masing dengan selalu mematuhi protokol kesehatan, setelah selama satu minggu berada di bumi Ranah Minang,” pesan rektor. (mul)

About Post Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *