rakyatsumbar.id

Berita Sumbar Terkini

Beranda » 413 Anggota KPPS Kecamatan Sungai Pagu Dilantik

413 Anggota KPPS Kecamatan Sungai Pagu Dilantik

Komisioner KPU Novia Syahfitri,S.Pd dan Camat Sungai Pagu Ibrahim, SH., MM usai pelantikan Anggota KPPS

Muara Labuh, rakyatsumbar.id–Sebanyak 413 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di 11 Nagari untuk 58 Tempat Pemungutan Suara (TPS) plus 1 se-kecamatan Sungai Pagu dilantik dan diambil sumpanya, Kamis (07/11/2024).

“Alhamdulillah pelantikan seluruh anggota KPPS di Kecamatan Sungai Pagu berjalan dengan aman, lancar dan baik, selanjutnya setelah selesai pelantikan ini akan dilakukan Bimtek,” kata Komisioner KPU Solok Selatan Novia Syahfitri, S.Pd.

Lebih jauh dikatakannya, untuk mengisi acara Bimtek tersebut nanti ada dari Panitian Pemungutan Suara (PPS), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) serta KPU kabupaten Solok Selatan.

Camat Sungai Pagu Ibrahim,SH., MM mengajak semua KPPS yang sudah dilantik untuk dapat melaksanakan tugas sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku.

“Netralitas penyelenggara kembali kami ingatkan, jangan sampai kita selaku penyelenggara yang mencederai jalannya proses Pilkada serentak tahun 2024,” katanya.

Proses Pelantikan dan pengambilan sumpah KPPS se-Kecamatan Sungai Pagu yang dipimpin langsung oleh Ketua PPK Sungai Pagu, Sudirman.

Turut hadir pada acara tersebut delegasi KPU Sumbar, Komisoner KPU Solok Selatan, Novia Syahfitri, S.Pd, Camat Sungai Pagu Ibrahim, SH, MM, Forkopincam Sungai Pagu, Walinagari, PPS, PPL se-Kecamatan Sungai Pagu,Ketua KAN, Ketua Bamus Se-Kecamatan Sungai Pagu serta Anggota PPK dan Sekretariat PPK Sungai Pagu. (cr7)

About Post Author