Site icon rakyatsumbar.id

Wamentan RI Ingatkan Hilirisasi Hasil Pertanian di Tanahdatar

Wamentan RIz Ir. Harvick Hasnul Qolbi.

Tanahdatar, rakyatsumbar.id – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) RI Ir. Harvick Hasnul Qolbi mengingatkan Pemkab Tanahdatar untuk turut memperhatikan hilirisasi dan strategi pemasaran hasil pertanian.

“Hasil pertanian di Tanah Datar tentunya harus memiliki hilirisasi atau strategi meningkatkan nilai tambah komoditas.”

“Termasuk strategi pemasaran yang baik, sehingga masyarakat tidak sulit memasarkan hasil panennya,” ujar Harvick di Gedung Indojolito, Batusangkar, Sabtu (13/8/2022) malam.

Harvick mengatakan itu usai mendengarkan paparan Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM terkait 4 program unggulan (Progul) Pemkab Tanahdatar yang berfokus di sektor prtanian.

Harvick menyebut, ja mengapresiasi perhatian Pemkab Tanahdatar terhadap sektor Pertanian melalui 4 progul.

Progul itu adalah bajak sawah gratis, meningkatkan asuransi tani, meningkatkan kuota pupuk bersubsidi dan perbaikan irigasi.

“Luar biasa, Saya seperti kehabisan kata-kata terhadap apa yang disampaikan Bupati.”

“Bagaimana perhatian pemerintah daerah di bawah kepemimpinannya terhadap sektor pertanian,” ujarnya.

Lebih lanjut, Wamentan menyebut Kementerian Pertanian siap membantu dan memfasilitasi kegiatan Pemerintah Daerah ataupun masyarakat petani.

“Kementan memiliki ahli-ahli di bidang pertanian, bahkan juga Atase Pertanian yang sangat sayang jika tidak dimanfaatkan.”

“Silahkan kunjungi kami, pintu kantor Saya selalu terbuka untuk semua. Ini buka wacana atau basa-basi, mari kita wujudkan kedaulatan pangan bukan lagi ketahanan pangan,” pungkasnya.

Sebelumnya, bupati Eka Putra dalam paparannya menyebut 4 progul sektor pertanian tersebut tercipta setelah melihat langsung permasalahan yang terjadi di masyarakat. (ri)

Exit mobile version